5 Berita Populer: Megawati Menangis Diisukan Kritis; Baju Kemenkumham Yasonna

11 September 2021 7:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di acara Pembukaan TOT Pendidikan Kader Madya PDIP secara virtual, Jumat (10/9). Foto: PDIP
zoom-in-whitePerbesar
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di acara Pembukaan TOT Pendidikan Kader Madya PDIP secara virtual, Jumat (10/9). Foto: PDIP
ADVERTISEMENT
Sejumlah peristiwa penting dan menarik menjadi berita populer pada Jumat (10/9). Mulai dari Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri yang menangis karena diisukan kritis hingga baju Kemenkumham yang dipakai Yasonna saat berkunjung ke lapas Tangerang.
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang tak sempat mengikuti informasi terkini di hari sebelumnya, kumparan merangkum lima berita populer di antaranya. Apa saja?

Megawati Menangis Dikabarkan Kritis

Beberapa waktu lalu, publik sempat dikabarkan dengan isu terkait kondisi Megawati yang kritis dan dirawat di rumah sakit. Isu yang nyatanya hoaks itu pun ditanggapi Megawati sendiri.
Mega menanggapinya pada saat pembukaan acara TOT Kader Madya PDI Perjuangan Jumat (10/9) kemarin. Di sambutannya itu, Megawati mengklasifikasikan kondisinya sambil menangis.
Ia juga mengucapkan terima kasihnya atas doa dan perhatian yang diberikan kepadanya. Meskipun demikian, Mega juga heran mengapa ada yang mengisukan dirinya dalam kondisi kritis tersebut.

Penumpang KRL Wajib Tunjukkan Sertifikat Vaksin

Penumpang melakukan scan barcode melalui aplikasi PeduliLindungi di Stasiun Manggarai, Jakarta, Senin (6/9). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Dimulai hari ini, penumpang KRL diwajibkan menunjukkan sertifikat vaksin corona minimal dosis pertama. Aturan sudah divaksin ini pun menggantikan surat perjalanan seperti Surat Tanda Registrasi Pekerja (STRP) atau surat keterangan dari instansi yang sebelumnya berlaku.
ADVERTISEMENT
Sertifikat vaksin tersebut bisa dicetak, digital, atau melalui scan kode QR di aplikasi PeduliLindungi saat akan naik ke KRL. Sementara, bagi yang belum divaksin karena alasan medis bisa menunjukkan surat keterangan dari dokter terkait kondisi kesehatannya.

Indonesia Akan Terus Kedatangan Vaksin Corona, Johnson & Johnson, hingga Pfizer

Prof. Wiku Adisasmito. Foto: Dok. BNPB
Pemerintah memastikan Indonesia akan terus kedatangan berbagai merek vaksin corona untuk memenuhi kebutuhan akan vaksin di tiap daerah. Hal tersebut dipastikan melalui Jubir Satgas COVID-19, Prof Wiku Adisasmito.
Paling barunya, Indonesia baru saja kedatangan 500.000 dosis vaksin AstraZeneca pada hari Rabu (8/9) lalu. Kedatangan vaksin AstraZeneca tersebut itu akan segera diikuti dengan kedatangan vaksin lain seperti Pfizer sebanyak 639.990 dosis dan Johnson & Johnson.
ADVERTISEMENT

Heboh Garis Putih Muncul di Langit Jagakarsa, Jaksel

Heboh kemunculan garis di langit Jagakarsa, Jaksel, dikaitkan dengan penyebaran racun. Foto: Dok. Istimewa
Sebuah video yang memperlihatkan garis cahaya melengkung berwarna putih di langit Jagakarsa, Jaksel, menghebohkan warganet. Video tersebut dikaitkan dengan penyebaran racun.
Adapun Kadispen AU Marsma Indan Gilang Buldansyah mengatakan, garis putih itu tidak ada kaitannya dengan penyebaran racun. Fenomena garis putih itu dikenal dengan jejak kondensasi pesawat terbang atau condensation trail (contrails).

Penampilan Nyentrik Baju Kemenkumham yang Dipakai Yasonna

Menkumham Yasonna Laoly memberikan keterangan terkait kebakaran di Lapas Klas 1 Tangerang, Tangerang, Banten, Rabu (8/9). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly tampak tampil berbeda saat mengunjungi Lapas Klas 1 Tangerang yang terbakar, Rabu (8/9). Ia mengenakan pakaian yang jarang terlihat di publik.
Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, diketahui baju berwarna merah dan putih serta terdapat simbol bintang di kedua pundaknya tersebut adalah seragam khusus untuk para pimpinan di Kemenkumham saja. Seragam itu sudah digunakan sekitar satu tahun terakhir.
ADVERTISEMENT