81 Pengungsi Rohingya dari Bangladesh Terdampar di Aceh

4 Juni 2021 15:07 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana di kamp pengungsian Rohingya di Cox's Bazar, Bangladesh. Foto: Mohammad Ponir Hossain/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Suasana di kamp pengungsian Rohingya di Cox's Bazar, Bangladesh. Foto: Mohammad Ponir Hossain/Reuters
ADVERTISEMENT
Sebanyak 81 warga etnis Rohingya terdampar di Aceh. Para imigran itu terdampar di Pantai Kuala Simpang Ulim, Kecamatan Simpang Ulim, Aceh Timur, Jumat (4/6).
ADVERTISEMENT
Wakil Sekjen Panglima Laot Aceh, Miftach Cut Adek, membenarkan informasi tersebut. Para imigran rohingya tersebut terdampar di wilayah Pantai Kuala Simpang Ulim.
“Benar terdampar, ada 81 orang,” kata Miftach, saat dikonfirmasi kumparan, Jumat (4/6).
Miftach menuturkan, berdasarkan informasi diperolehnya jumlah pengungsi Rohingya yang terdampar itu sebanyak 90 orang. Namun, delapan orang meninggal dunia dan satu orang hilang di laut.
“Mereka lari dari kamp pengungsi Bangladesh sejak 11 Februari 2021,” ujarnya.
Selama di laut, kapal yang mereka tumpangi sempat mengalami kerusakan mesin. Kemudian diselamatkan oleh polisi pantai Andaman India.
“Setelah diberi bantuan makanan dan lainnya, 81 warga Rohingya tersebut dilepaskan kembali. Dan tibalah mereka di Kuala Simpang Ulim,” tuturnya.
Terdamparnya 81 imigran Rohingya ini adalah untuk pertama kalinya pada 2021. Setelah sebelumnya pada Senin, 7 September 2020 lalu, sebanyak 297 imigran juga Rohingya  terdampar.
Infografis Tragedi Rohingya di Myanmar. Foto: Bagus Permadi/kumparan