Adik di Klaten Bunuh Kakak, Kayu 1,5 Meter Jadi Barang Bukti

26 April 2024 10:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TKP pembunuhan di Klaten. Dok: kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
TKP pembunuhan di Klaten. Dok: kumparan.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kasus pembunuhan terjadi di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Kamis (25/4). Kasus pembunuhan ini melibatkan dua saudara kandung, adik berinisial SP (51) membunuh kakaknya sendiri, SAP (58).
ADVERTISEMENT
Keduanya merupakan warga Desa Gemblegan, Kecamatan Kalikotes, Kabupaten Klaten.
Kasatreskrim Polres Klaten, AKP Yulianus Dica Ariseno Adi, mengatakan pelaku pembunuhan sudah diamankan. Lokasi kejadian di rumahnya.
“Pelaku pembunuhan sudah kita amankan. Soal motifnya, polisi masih melakukan pendalaman karena terduga pelaku mengalami gangguan kejiwaan,” ujar Yulianus, Kamis (25/4).
Ia mengatakan Polres Klaten masih melakukan observasi terhadap terduga pelaku di RSJD Dr RM Soedjarwadi Klaten. Terlebih, pelaku pernah menjadi pasien di RSJD Klaten.
“Karena memang terduga pelaku ini menurut keterangan saksi ada riwayat pernah tahun 2014 dirawat di RSJD Klaten,” kata dia.
Yulianus mengatakan, dari beberapa saksi yang diperiksa ada kejadian penganiayaan. Tapi penyebab terjadinya penganiayaan tersebut masih didalami.
“Tiga orang saksi kita periksa dalam kasus ini. Mereka antara lain Ketua RT, Ketua RW dan warga sekitar,” papar dia.
ADVERTISEMENT
Yulianus menambahkan korban tewas akibat luka di bagian kepala. Lokasi kejadian masih dipasangi garis polisi.
“Barang bukti diamankan berupa satu potongan kayu ukuran 1,5 meter dan satu batu diameter 25 cm X 10 cm,” ujarnya.