AHY Beri Sandi Masukan untuk Debat, dari Pendidikan hingga Budaya

17 Maret 2019 11:00 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno berfoto bersama Agus Harimurti Yudhoyono usai bermain basket bersama di Lapangan Basket Bulungan, Hangtuah, Jakarta Selatan. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno berfoto bersama Agus Harimurti Yudhoyono usai bermain basket bersama di Lapangan Basket Bulungan, Hangtuah, Jakarta Selatan. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Jelang debat ketiga Pilpres 2019, cawapres Sandiaga Uno mendapat berbagai masukan dari Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Masukan-masukan tersebut meliputi masalah pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, hingga sosial budaya yang menurut AHY sebenarnya sudah cukup dikuasai Sandi.
ADVERTISEMENT
“Materi debat malam nanti adalah sangat terkait dengan pembangunan SDM. Education, kita ingin masyarakat kita anak-anak muda kita juga semakin memiliki wawasan, daya intelektual, karakter, juga yang sangat pancasilais dan juga membumi di Tanah Air ini,” kata AHY setelah main basket bareng Sandi di Bulungan, Jakarta Selatan, Minggu, (17/3).
Mengenai kesehatan, AHY mengharapkan adanya peningkatan kualitas hidup dari setiap keluarga khususnya perempuan dan anak. Ia juga percaya kalau Sandi bisa meningkatkan lapangan pekerjaan.
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno bersama Agus Harimurti Yudhoyono memberikan tanda tangan di bola basket usai bermain basket bersama di Lapangan Basket Bulungan, Hangtuah, Jakarta Selatan. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
“Kemudian masalah pekerjaan Bang Sandi tentunya sangat piawai untuk bisa mengajak masyarakat kita, anak-anak muda untuk semakin mengembangkan jiwa kewirausahaan, entrepreneurship yang sangat kurang hari ini,” ujar AHY.
“Terakhir tentunya terkait sosial budaya, masalah polarisasi negeri ini juga harus menjadi concern kita semua, jangan sampai hanya karena pemilu yang sifatnya sesaat, kemudian perpecahan akan berdampak permanen. Ini harus kita cegah,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Sandi menyambut baik berbagai masukan yang sudah disampaikan oleh AHY. Ia mengatakan selain masalah program, AHY juga berpesan agar kondisi kesehatan tetap dijaga dengan berolahraga.
“Jadi kita bertukar pikiran, ada masukan untuk sesi diskusi malam ini yang dipadu tadi bagaimana kesehatan mesti dijaga sebagai bagian dari langkah pengurangan biaya kesehatan kita dan banyak sekali masukan dari Mas AHY tadi. Olahraga yang rutin, ternyata Mas AHY juga rutin berolahraga bukan hanya pas basket tapi juga ada fitness dan lain sebagainya,” terang Sandi.