Airlangga Sambut Paloh di Markas Golkar: Selamat Kembali ke Rumah

9 Maret 2020 11:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum NasDem Surya Paloh berserta rombongan tiba di Kantor DPP Partai Golkar disambut Ketum Golkar Airlangga Hartanto, Senin (9/3). Foto: Paulina Herasmarinandar/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum NasDem Surya Paloh berserta rombongan tiba di Kantor DPP Partai Golkar disambut Ketum Golkar Airlangga Hartanto, Senin (9/3). Foto: Paulina Herasmarinandar/kumparan
ADVERTISEMENT
Ketum NasDem Surya Paloh menyambangi kantor DPP Partai Golkar di Jalan Anggrek Neli, Slipi, Jakarta Barat, Senin (9/3). Paloh didampingi oleh Sekjen Johnny G Plate, Waketum Ahmad Ali, Ketua Dewan Pertimbangan Siswono Yudo Husodo, Wakil Ketua MPR dari NasDem Lestarie Moerdijat berserta jajaran pengurus lainnya.
ADVERTISEMENT
Setelah tiba di markas Golkar sekitar pukul 11.10 WIB, Paloh beserta rombongan langsung disambut oleh Ketum Golkar Airlangga Hartarto. Airlangga didampingi Sekjen Lodewijk F. Paulus, Waketum Golkar yakni Aziz Syamsuddin, Agus Gumiwang, Nurul Arifin beserta jajaran lainnya.
Ketua Umum NasDem Surya Paloh berserta rombongan tiba di Kantor DPP Partai Golkar disambut Ketum Golkar Airlangga Hartanto, Senin (9/3). Foto: Paulina Herasmarinandar/kumparan
Airlangga dan Surya Paloh terlihat langsung bersalaman dan berpelukan. Setelah itu, keduanya berjalan bersama ke ruang pertemuan. Pengurus Golkar dan NasDem dijadwalkan akan bersantap siang bersama.
Mereka makan siang bersama dalam satu meja panjang. Airlangga dan Paloh nampak duduk berhadapan diapit para pengurusnya masing-masing.
Suasana saat Ketua Umum NasDem Surya Paloh melakukan pertemuan di kantor DPP Golkar, Senin (9/3). Foto: Paulina Herasmarinandar/kumparan
Airlangga kemudian mengucapkan selamat datang kepada Surya Paloh. Ia menyebut Surya Paloh merupakan tokoh senior Golkar.
"Selamat kembali ke rumah. Pak Surya kurang lebih 43 tahun di Partai Golkar," kata Airlangga.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, Surya Paloh memperkenalkan satu per satu elite NasDem yang ia bawa dalam pertemuan tersebut. Mulai dari Plate, Ahmad Ali, hingga Ahmad Sahroni.
"Saya berharap dengan perkenalan, yang kita harapkan komunikasi batin, silaturahmi batin di antara kita harus lebih baik, dekat, kuat dan ini merupakan modal kita bersama," ujar Paloh.
Usai perkenalan pertemuan dilanjutkan secara tertutup. Hingga berita ini diturunkan pertemuan masih berlangsung.