Anak 4 Tahun Temukan Jejak Dinosaurus saat Berjalan di Pantai Wales

30 Januari 2021 22:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi dinosaurus Tratayenia. Foto: Andrew McAfee/Carnegie Museum of Natural History via Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi dinosaurus Tratayenia. Foto: Andrew McAfee/Carnegie Museum of Natural History via Reuters
ADVERTISEMENT
Bocah empat tahun menemukan jejak kaki dinosaurus saat sedang berjalan di Pantai Barry, Wales.
ADVERTISEMENT
Balita perempuan itu bernama Lily Wilder. Kejadian tersebut berlangsung saat Lily sedang berjalan di pantai bersama ayahnya, Richard.
Jejak kaki purba kala yang ditemukan Lily diperkirakan berusia 220 juta tahun. Beberapa peneliti menyebut, jejak itu merupakan penemuan spesimen terbaik di teluk Bendricks di Wales.
Mengetahui sang anak menemukan jejak kaki dinosaurus ibu Lily, Sally mengaku gembira dan sedikit tak percaya.
"Saat Richard pulang ke rumah lalu memperlihatkan foto itu saya pikir ini luar biasa," kata Sally seperti dikutip dari Irish Examiner.
"Kami senang bukan kepalang mengetahui yang ditemukan benar-benar jejak dinosaurus. Saya lebih senang lagi saat tahu itu akan dibawa ke museum dan dapat dinikmati semua orang," sambung dia.
Saat ini, pihak Dinas Sumber Daya Alam Wales sudah mengambil jejak kaki untuk diteliti lebih lanjut oleh ahli Museum Nasional Cardiff.
ADVERTISEMENT
Belum bisa diketahui dinosaurus apa yang meninggalkan jejak di sana. Namun, dari cetakan tersebut diyakini hewan pra-sejarah itu setinggi 75 cm dan panjang 2,5 meter.
Hewan tersebut itu berjalan dengan kaki belakang dan memakan binatang lebih kecil dan serangga.