Anies Baswedan, tinjau tanggul

Anies: 19.079 Orang Mengungsi Akibat Banjir

1 Januari 2020 17:42 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan usai meninjau banjir jakarta via udara di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (1/1). Foto: Darin Atiandina/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan usai meninjau banjir jakarta via udara di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (1/1). Foto: Darin Atiandina/kumparan
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut ada sebanyak 19.079 warga yang harus mengungsi akibat banjir yang melanda sejumlah titik di Jakarta. Banjir ini disebabkan karena Jakarta dilanda hujan sejak Selasa (31/12) malam hingga Rabu (1/1).
ADVERTISEMENT
“Kita per pukul 16.00 WIB sore ini ada 19.079 pengungsi yang dikelola di tempat pengungsian di seluruh Jakarta,” kata Anies setelah meninjau banjir via udara di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (1/1).
Anies pun merinci satu persatu tempat asal para pengungsi. Wilayah Jakarta Timur, menjadi kota dengan jumlah pengungsi paling banyak.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tinjau tanggul di Jalan Latuharhari, Jakarta Pusat, Rabu (1/1/2020). Foto: Darin Atiandina/kumparan
“Titik pengungsian paling banyak ada di Jakarta Timur ada 9.248 orang, Jaksel 5.080, sepanjang Kali Grogol dan pesanggrahan, di situ banyak kawasan terendam,” kata Anies.
“Lalu, Jakbar 3.535 orang pengungsi, Jakut 888 orang, Jakpus 310 orang, totalnya 19.709 orang pengungsi,” tutur Anies.
Anies mengatakan seluruh warga yang mengungsi sudah berada di bawah pengawasan Pemprov DKI.
“Dari mulai tadi malam ketika air mulai meningkat, seluruh jajaran sudah mulai bekerja untuk memastikan semua kesiapan,” kata Anies.
ADVERTISEMENT
“Jadi alhamdulillah tempat tinggal sementara, hunian, fasilitas kesehatan obat-obatan, tenaga medis makanan minuman semua alhamdulillah udah disiapkan,” tutur Anies.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten