Anies: Permukaan Air Laut Posisinya Turun, Semoga Jakarta Tak Banjir

22 September 2020 0:52 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Pintu Air Manggarai, Rabu (1/1). Foto: Darin Atiandina/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Pintu Air Manggarai, Rabu (1/1). Foto: Darin Atiandina/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau Pintu Air Manggarai malam tadi, Senin (21/9). Dia memprediksi air kiriman dari hulu akan tiba di Jakarta dini hari.
ADVERTISEMENT
Dia memastikan jajarannya telah mengatur agar aliran air dari hulu bisa mengalir dengan baik melalui pintu-pintu air di Jakarta.
"Saya meninjau di Pintu Air Manggarai, tim dari SDA sudah mengatur pintu-pintu air di Jakarta agar aliran air dari hulu itu nanti bisa berjalan dengan baik tanpa ada kendala," kata Anies di Pintu Air Manggarai Senin malam.
Banjir rob melanda Pelabuhan Kaliadem hingga pemukiman warga di Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara. Foto: ANTARA/Fauzi Lamboka
Dia mengatakan saat ini air laut sedang turun. Dia berharap turunnya air laut bisa menampung air kiriman dari hulu. Sehingga tak ada limpasan air di pintu-pintu air yang menggenangi pemukiman warga.
"Pintu-pintu air semuanya dikendalikan supaya nanti bisa aman ke Jakartanya dan kebetulan malam ini permukaan air laut posisinya turun. Mudah-mudahan itu akan membantu menghindari Jakarta dari banjir," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Anies memprediksi air kiriman dari hulu bakal tiba di Jakarta sekitar pukul 02.00 WIB - 04.00 WIB. Dia meminta warga, khususnya di tepi sungai Ciliwung untuk bersiaga bila air kiriman tumpah ke pemukiman warga.
Selain air kiriman, Jakarta sore hingga malam tadi juga sempat diguyur hujan lebat yang menyebabkan 8 ruas jalan sempat tergenang banjir.
"Jadi pada malam hari sejak magrib tadi seluruh jajaran yang kawasannya berada di tepi sungai Ciliwung, sudah langsung melakukan pemberitahuan kepada masyarakat untuk siaga," tuturnya.
****
Saksikan video menarik di bawah ini: