Anies Tertibkan Disparbud DKI: Saya Kasih Komando, Semua Ikut Arah Itu

23 Maret 2018 12:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anies Baswedan di HUT ke-99 Pemadam Kebakaran DKI (Foto: Puti Cinintya Arie Safitri/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Anies Baswedan di HUT ke-99 Pemadam Kebakaran DKI (Foto: Puti Cinintya Arie Safitri/kumparan)
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan akan mengevaluasi total unit pengawasan tempat hiburan yang berada di bawah Dinas Pariwisata dan Kebudayaan. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari evaluasi atas bocornya surat instruksi penutupan empat unit usaha Alexis.
ADVERTISEMENT
Anies mengimbau jajarannya perlu disiplin. Disiplin yang ia maksud adalah bergerak sesuai dengan perintah Anies.
"Anda tuh kalau dengan disiplin jangan kemudian diberhentikan, diganti, bukan. Disiplinkan itu bukan sanksi. Disiplin tuh artinya disamakan. Saya kasih komando, saya arahnya begini, semuanya ikut arah itu. Jadi disiplinkan artinya semuanya jadi sejalan," ujar Anies di Makodam Jaya Jayakarta, Cililitan, Jakarta Timur, Jumat (23/3).
Anies menyatakan tidak akan memberikan sanksi kepada jajarannya yang menyebarkan surat instruksi itu di media. Hanya saja, ia meminta jajarannya untuk disiplin dalam menjalankan tugas.
"Enggak ada (jajaran yang dicopot). Tidak ada urusan itu. Ini urusan disiplin. Artinya visi kita jelas, kita mendisiplinkan, tertib organisasi, tertib proses. Itu saja, simpel," kata dia.
ADVERTISEMENT
Saat disinggung soal pelanggaran yang Alexis lakukan, Anies lagi-lagi enggan mengungkapkannya. Pelanggaran Alexis, kata Anies, akan ia beritahukan saat eksekusi penutupan dilakukan.
"Nanti. Kalau soal kasusnya saya akan jelaskan saat kita melakukan eksekusi," pungkasnya.