Antrean di Sentra Vaksinasi Corona Senayan Tanpa Jaga Jarak, Kemenkes Bergerak

10 Maret 2021 10:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jubir vaksinasi corona dari Kemenkes Dr. Siti Nadia Tarmizi. Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Jubir vaksinasi corona dari Kemenkes Dr. Siti Nadia Tarmizi. Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
Kementerian BUMN telah membuat sentra vaksinasi corona di Istora Senayan sejak kemarin, Selasa (9/3). Vaksinasi ini dilakukan untuk lansia dan para pelayan publik di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Kementerian BUMN, Kementerian Kesehatan, Pemda DKI dan IHC (Indonesia Healthcare Corporation)
Dengan tujuan mulia, mempercepat vaksinasi sehingga tercipta herd immunity.
Namun, dalam 2 hari berjalan ini ada beberapa yang harus dievaluasi. Seperti ditemukannya antrean yang tidak sesuai protokol kesehatan.
Dalam foto yang diterima kumparan hari ini, Rabu (10/3), tidak terdapat jarak di antrean vaksinasi. Mengular dan rapat-rapat, meski semua peserta terlihat tetap pakai masker.
Kemenkes telah mendapatkan laporan terkait hal ini. Mereka pun telah berkoordinasi dengan Kementerian BUMN agar suatu hal yang tidak sesuai prokes diperbaiki.
"Sudah kami info BUMN. (Antrean) kemarin dan hari ini. Mereka sudah perbaiki antreannya," kata jubir vaksinasi corona Kemenkes dr Siti Nadia Tarmidzi kepada kumparan, Rabu (10/3).
ADVERTISEMENT
Menurut Nadia, sentra vaksinasi tentu sangat membantu. Namun ia juga tetap memastikan prosesnya berjalan dengan baik dan sesuai aturan yang ditetapkan di masa pandemi corona.