Aprilia Manganang Resmi Punya Nama Baru Sebagai Pria: Aprilio Perkasa Manganang

19 Maret 2021 13:02 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Serda Aprilia Santini Manganang melambaikan tangan sebelum mengikuti sidang penggantian jenis kelamin dan penggantian nama secara virtual. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
zoom-in-whitePerbesar
Serda Aprilia Santini Manganang melambaikan tangan sebelum mengikuti sidang penggantian jenis kelamin dan penggantian nama secara virtual. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
ADVERTISEMENT
Pengadilan Negeri Tondano, Sulawesi Utara, telah menggelar sidang putusan terhadap pergantian status kelamin Aprilia Manganang, Jumat (19/3). Dalam putusannya, majelis hakim menyetujui pergantian status Aprilia Manganang dari perempuan menjadi laki-laki.
ADVERTISEMENT
"Menetapkan satu mengabulkan permohonan pemohon untuk seluruhnya. Dua menetapkan pemohon Aprilia Santini Manganang berubah jenis kelamin dari semula berjenis kelamin perempuan menjadi jenis kelamin laki-laki," kata Majelis Hakim Nova Loura Sasube dalam putusannya.
Majelis hakim menambahkan, setelah resmi menjadi laki-laki, nama Aprilia Manganang juga berubah menjadi Aprilio Perkasa Manganang.
Serda Aprilia Santini Manganang mengikuti sidang penggantian jenis kelamin dan penggantian nama secara virtual. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Majelis hakim kemudian meminta Disdukcapil Kabupaten sangihe untuk mencatat perubahan status kelamin Manganang menjadi lak-laki. Hal itu berlaku setelah putusan dibacakan.
"Kepada kependudukan catatan sipil Kabupaten Sangihe untuk mencatat register yang bersangkutan perubahan jenis kelamin pemohon yang semula berjenis kelamin perempuan menjadi jenis kelamin laki-laki," tutur Nova.
Sebelumnya, kelainan yang dialami Aprilia diketahui baru-baru ini oleh Pangdam Merdeka yang bermarkas di Manado. Akhirnya, pada 3 Februari 2021, Andika dan jajarannya sengaja memanggil Aprilia Manganang untuk menjalani pemeriksaan medis di RSPAD.
ADVERTISEMENT
Setelah melakukan pemeriksaan dan mendapatkan hasil rekam medis, diketahui hormon testosteron Aprilia Manganang lebih tinggi, tak hanya itu di dalam organ dalamnya pun tak ada organ tubuh yang mestinya dimiliki wanita.
Dan hari ini, Aprilia menjalani persidangan perubahan nama secara virtual dari Mabes TNI AD, Jakarta.