Arus Lalu Lintas Puncak Pagi Ini Lengang, Rapid Test Tetap Jalan

30 Oktober 2020 9:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana di Puncak, Bogor, Jumat, (30/10).  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Suasana di Puncak, Bogor, Jumat, (30/10). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Memasuki hari ketiga long weekend cuti bersama Maulid Nabi Muhammad SAW, suasana di kawasan Puncak, Bogor, pada Jumat (30/10) pagi terpantau lengang.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lokasi pukul 09.00 WIB, tidak terlihat adanya kepadatan kendaraan dari arah Jakarta. Satlantas Polres Bogor sendiri sempat memberlakukan one way atau satu arah menuju Puncak pada pukul 08.00 WIB.
Akan tetapi, karena situasi lalu lintas tidak ada kepadatan, pukul 09.00 WIB polisi memberhentikan one way dan memberlakukan arus normal dua arah, baik menuju Puncak maupun arah Jakarta.
Wisatawan yang menuju arah Puncak mulai disetop untuk rapid test. Foto: Dok. Istimewa

Rapid Test Tetap Digelar

Meski arus lalu lintas Puncak pagi ini tidak seramai pada Rabu (28/10) dan Kamis (29/10), pemeriksaan rapid test terhadap wisatawan tetap dilakukan.
Terpantau beberapa kendaraan pribadi dari luar daerah hingga bus diberhentikan oleh petugas. Seluruh penumpang kemudian diminta turun untuk dilakukan pemeriksaan.
Kemudian petugas juga memeriksa penerapan protokol kesehatan para wisatawan itu. Bagi mereka yang melanggar akan langsung diberikan sanksi.
ADVERTISEMENT