Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Banjir Dahsyat di Tanzania: 155 Orang Tewas, 200 Ribu Terdampak
26 April 2024 6:34 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Banjir di Tanzania, Afrika Timur, sejak berminggu-minggu menewaskan 155 orang. Sementara 200 ribu lainnya terdampak.
ADVERTISEMENT
Jumlah tersebut lebih dari dua kali lipat jumlah kematian yang dilaporkan dua minggu lalu. Hal ini tak lepas dari hujan ekstrem yang belum berhenti di wilayah pesisir dan ibu kota, Dar es Salaam.
Dikutip dari AP, Perdana Menteri Kassim Majaliwa mengatakan kepada parlemen bahwa pola iklim El Niño telah memperburuk musim hujan yang sedang berlangsung. Sehingga menyebabkan banjir dan menghancurkan jalan, jembatan dan jalur kereta api.
Sekolah-sekolah yang terendam banjir telah ditutup dan layanan darurat telah menyelamatkan orang-orang yang terdampar oleh air banjir.
Majaliwa memperingatkan masyarakat yang tinggal di dataran rendah untuk pindah ke dataran tinggi. Ia juga mendesak pejabat daerah untuk memastikan bahwa perbekalan yang diperuntukkan bagi mereka yang rumahnya hanyut diberikan kepada mereka yang membutuhkan bantuan.
ADVERTISEMENT
"Lebih dari 51.000 rumah tangga terkena dampak hujan," kata Majaliwa.
Tak hanya di Tanzania, di Kenya, 35 orang dilaporkan tewas pada hari Senin, dan jumlah tersebut diperkirakan akan meningkat seiring dengan berlanjutnya banjir di seluruh negeri.