Banjir Lahar Dingin Sinabung Rendam 10 Rumah dan 1 Puskesmas

11 Juli 2019 0:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rumah salah satu warga yang terendam banjir lahar dingin di Sinabung. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Rumah salah satu warga yang terendam banjir lahar dingin di Sinabung. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Banjir lahar dingin terjadi di kawasan kaki Gunung Sinabung, Kabupaten Karo, Sumut, Rabu (10/7) sekitar pukul 19.00 WIB. Akibatnya, akses jalan di beberapa desa terputus serta lebih dari 10 rumah dan satu puskesmas terendam lahar dingin.
ADVERTISEMENT
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Karo, Natanail Perangin-angin, menyebut banjir terjadi karena hujan deras di lereng dan seputaran desa di sekitar Sinabung.
"Akibatnya, banjir memutus akses utama jalan menuju Desa Perbaji, akses utama ke Desa Kutambaru, dan jalan penghubung ke Desa Tiganderket menuju Kutabulung dan sebaliknya," kata Natanail saat dikonfirmasi, Rabu (10/7).
Seorang warga saat mencoba keluar dari lumpur yang menimbun akses jalan. Foto: Dok. Istimewa
"Sementara, jalan menuju masing-masing desa menggunakan jalur alternatif," imbuhnya.
Namun, hingga saat ini Natanail belum mengetahui kerugian yang diakibatkan oleh bencana alam ini. Petugas BPBD juga masih melakukan pendataan di sekitar lokasi kejadian.
"Kalau rumah belum terdata. Tapi dari relawan kita di lapangan, satu puskesmas di Desa Kutambaru terendam lumpur," pungkasnya.