Banjir Landa Ukraina, 3 Orang Tewas dan 5.000 Rumah Rusak

24 Juni 2020 23:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Banjir di Ukraina. Foto: Handout via Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Banjir di Ukraina. Foto: Handout via Reuters
ADVERTISEMENT
Banjir melanda sejumlah wilayah di Ukraina bagian barat pada Rabu (24/6). Akibatnya 3 orang tewas dan 5.000 rumah warga rusak diterjang banjir.
ADVERTISEMENT
Dilansir AFP, wilayah yang paling parah diterjang banjir ialah Ivano-Frankivsk di perbatasan Rumania. Peristiwa tersebut terjadi akibat hujan lebat yang mengguyur wilayah tersebut sejak awal pekan ini.
"Situasinya kritis," kata Perdana Menteri Ukraina, Denys Shmygal, di tengah perjalanan udara menuju zona bencana.
Banjir di Ukraina. Foto: Handout via Reuters
Banjir di Ukraina. Foto: Handout via Reuters
Banjir juga disebabkan tingginya curah hujan bulanan di kawasan tersebut selama beberapa hari. Kementerian Dalam Negeri Ukraina mencatat, lebih dari 100 kilometer jalan dan 90 jembatan hancur akibat banjir.
Curah hujan yang tinggi menyebabkan permukaan air sungai Tysa meluap. Dalam waktu dekat, tim dari pemerintah Ukraina akan mengirim bantuan logistik berupa makanan.
Banjir di Ukraina. Foto: Handout via Reuters
Sejumlah ahli menuding banjir diakibatkan oleh penebangan pohon secara besar-besaran dan ilegal di Pegunungan Carpathia. Pohon-pohon tersebut biasanya mampu menahan arus air.
ADVERTISEMENT
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.