Beda dengan Ragunan hingga Ancol, Monas Belum Dibuka Pekan Ini

19 Juni 2020 18:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas Pemadam Kebakaran menyemprotkan cairan disinfektan di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Rabu (17/6). Foto: Wahyu Putro A/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Petugas Pemadam Kebakaran menyemprotkan cairan disinfektan di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Rabu (17/6). Foto: Wahyu Putro A/Antara Foto
ADVERTISEMENT
Sektor pariwisata di Jakarta mulai dibuka secara bertahap di masa PSBB transisi. Lokasi wisata seperti Ragunan dan Ancol juga akan kembali buka pada 20 Juni mendatang.
ADVERTISEMENT
Namun tidak dengan Monas. Hingga kini belum ada informasi kapan Monas akan dibuka untuk umum.
"Ya, besok Monas belum dibuka," ujar Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas, Isa Sanuri saat dikonfirmasi, Jumat (19/6).
Dia mengaku sempat ada rencana pembukaan Monas pekan ini. Namun sampai sekarang Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan belum mengizinkan Monas dibuka.
"Ya (sempat ada rencana mau dibuka), tapi kita masih menunggu perintah pimpinan," kata dia.
Sampai saat ini, pembukaan Monas belum dapat dipastikan tanggalnya. Dia mengatakan, hanya menunggu instruksi pembukaan Monas.
Petugas Pemadam Kebakaran menyemprotkan cairan disinfektan di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Rabu (17/6). Foto: Wahyu Putro A/Antara Foto
"Ya (belum tahu akan dibuka kapan). Kita nunggu instruksi pimpinan," ujarnya.
Dalam slide paparan Anies saat mengumumkan PSBB transisi, tertulis taman rekreasi outdoor akan mulai dibuka pada 15-21 Juni 2020.
ADVERTISEMENT
******
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk! bantu donasi atasi dampak corona