Benny Harman: Sumber Masalah Ada di Kekuasaan, Kenapa Kami Diobok-obok

14 Maret 2021 13:12 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KLB Partai Demokrat di Sumatera Utara. Foto: Rahmat Utomo/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
KLB Partai Demokrat di Sumatera Utara. Foto: Rahmat Utomo/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Partai Demokrat masih berkutat dengan masalah KLB Partai Demokrat yang menobatkan Moeldoko sebagai Ketua Umum. Kini, kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tengah berupaya mempertahankan partainya.
ADVERTISEMENT
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Benny K Harman, kisruh yang dialami saat ini bukan sekadar internal. Justru ada peran kekuasaan yang membayangi.
"Saya melihat permasalahan kami sekarang lebih ke eksternal bukan masalah di internal atau di dalam partai. Jadi ada apa dengan kekuasaan, ada apa dengan rezim ini?" ujar Benny dalam diskusi yang digelar Forum Tanah Air secara daring, Minggu (14/3).
Ia menganggap hal yang dialami Demokrat saat ini hanyalah akibat yang muncul karena perbuatan yang dilakukan oknum tertentu yang kini tengah berkuasa.
"Jadi yang dialami Partai Demokrat itu adalah percikan apinya. Jadi sumber api bukan ada di dalam Partai Demokrat, sumber apinya ada di kekuasaan, epicentrumnya ada di kekuasaan. Jadi kalau mau dilacak lebih lanjut sumbernya itu ada di kekuasaan. Kekuasaan eksternal, bukan di dalam," ucap Benny.
Ilustrasi Partai Demokrat di Pemilu 2019. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
Karena itu, anggota Komisi III DPR RI itu menilai, pemerintah harus membuka diri menjelaskan apa yang terjadi saat ini. Sehingga tak ada lagi spekulasi yang bergulir liar.
ADVERTISEMENT
"Lalu kalau sumber masalah di kekuasaan tentu ya solusinya ada di kekuasaan, kenapa sih Demokrat ini diobok-obok? Situasi demokrat saat ini memang memunculkan berbagai macam variasi dan spekulasi dan saya pikir itu hal yang masuk akal jika tak ada penjelasan yang lugas dari pemerintah," ungkap Benny.
"Memang benar ada masalah di internal tapi kami anggap itu masalah biasa dan mekanismenya sudah ada lalu kenapa harus KLB? Karena kami melihat setelah dilakukan kajian ini ada kekuatan dari luar bencana kekuasaan yang ingin menyerang partai kami, kalau istilah saya ada COVID politik yang ingin menyerang partai politik dan saat ini yang kena adalah partai demokrat," lanjut dia.
Wakil Ketua Komisi III (Demokrat), Benny K Harman. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Meski begitu Benny menegaskan Demokrat tak gentar menghadapi permasalahan ini. Ia mengaku percaya diri dengan solidnya kondisi internal partai untuk tetap mendukung hasil kongres 2020 lalu yang menetapkan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Ketua Umum Demokrat yang baru.
ADVERTISEMENT
"Lalu apa kami siap? Kami siap melawan kekuatan eksternal. DPP semua solid, parlemen juga solid, kami yakin ini bukan soal internal kami ada kekuatan eksternal yang harus kami lawan. Kami solid, Kemudian 34 DPD solid, 514 DPC itu solid kemudian organisasi sayap juga solid mendukung hasil kongres 2020 lalu," tegas Benny.