Bupati Bogor: Banjir Bandang Gunung Mas Puncak di Lahan PTPN VIII

19 Januari 2021 14:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Bogor Ade Yasin diminta keterangan oleh polisi di Mapolda Jabar. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Bogor Ade Yasin diminta keterangan oleh polisi di Mapolda Jabar. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
ADVERTISEMENT
Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan lokasi banjir bandang yang terjadi di Puncak berada di area permukiman warga pemetik teh milik PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VIII.
ADVERTISEMENT
Menurut Ade Yasin, kawasan itu dikenal sebagai lokasi wisata Agrowisata Gunung Mas. Di dalamnya juga terdapat sejumlah vila untuk para wisatawan.
"Lahan-lahan di sana kan rata-rata milik PTPN ya. Yang punya kewenangan pihak mereka," ujar Ade Yasin di kantornya, Selasa (19/1).
"Tepatnya di Kampung Rawa Dulang Desa Tugu Selatan. Di sana banyak juga pemetik teh ya sudah dievakuasi oleh BPBD dan sedang lokasi-lokasinya sedang dibenahi oleh BPBD supaya tidak tergenang air dan penumpukan sampah," lanjut Ade Yasin.
Ade menjelaskan, menurut laporan sementara yang diterimanya, banjir bandang disebabkan adanya longsoran. Namun, dia belum tahu di mana lokasi longsoran tersebut.
"Penyebabnya sendiri longsor entah dari mana. Kita sedang tunggu laporan ya. Apakah itu akibat dari pengelupasan di hutan atau di kebun teh saya belum resmi mendapatkan informasi lengkap yang penting selamatkan dulu masyarakat evakuasi dulu setelah itu yang lain-lain dulu," katanya.
ADVERTISEMENT