Busyro Muqoddas Juluki Susi Pudjiastuti Siti Hajar Abad 21

27 Juli 2020 10:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Busyro Muqoddas melambaikan tangan usai rapat. Foto: Antara/Rosa Panggabean
zoom-in-whitePerbesar
Busyro Muqoddas melambaikan tangan usai rapat. Foto: Antara/Rosa Panggabean
ADVERTISEMENT
Pimpinan Pusat Muhammadiyah menggelar diskusi dengan tajuk 'Rembug Nasional #5 : Ancaman Atas Kedaulatan Sumber Daya Laut' pada (24/7) lalu. Dalam acara itu, turut menghadirkan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, sebagai narasumber.
ADVERTISEMENT
Sebelum memulai diskusi, Ketua PP Muhammadiyah Bidang Hukum dan HAM, Busyro Muqoddas, memberikan kata sambutan dan pengantar. Dalam sambutannya, ia memberikan pujian dan sanjungan kepada Susi.
Bahkan, Busyro menjuluki Susi sebagai Siti Hajar abad ke-21. Hal itu tak terlepas dari kontribusi dan jasa-jasa Susi selama menjabat sebagai Menteri KKP.
"Patut kami syukuri, sekali lagi terima kasih Ibu Susi, yang maaf kami bersyukur dan bangga ada puteri Indonesia dalam sambutan yang kami pernah undang untuk hadir di acara KPK dan menjuluki Ibu sebagai Siti Hajar abad 21. Karena keberanian Ibu dengan jargon tenggelamkan," kata Busyro dikutip kumparan, Senin (27/7).
Susi Pudjiastuti. Foto: Dok. Susi Pudjiastuti
Mantan Wakil Ketua KPK itu menjelaskan, jargon tenggelamkan yang selama ini digembar gemborkan oleh Susi memiliki banyak makna. Ia juga sempat menyandingkan dengan kisah Nabi Musa ketika melawan Firaun.
ADVERTISEMENT
"Itu menggambarkan ketika Firaun dengan kesombongannya ditenggelamkan Nabi Musa lewat sebuah tongkat berkat adanya mukjizat dari Allah SWT," ucap Busyro.
"Bu Susi berkarier sebagai menteri insyaallah khusnul khotimah, happy ending, kami bangga dengan prestasi Ibu. Mudah-mudahan bisa menjadi contoh bagi kaum wanita dalam perspektif gender perlu dideskripsikan secara tegas Ibu-ibu dari wanita bersama yang lain," tutur Busyro.
Menanggapi hal itu, Susi mengucapkan rasa terima kasih kepada Muhammadiyah yang telah berkenan mengundangnya sebagai pembicara.
"Saya ucapkan terima kasih atas undangannya. Saya ucapkan apresiasi yang tinggi atas kesempatan saya diundang dalam membahas persoalan problematika masalah laut di Indonesia," kata Susi.