Cak Imin Instruksikan Kader PKB Dukung Said Aqil dan Gus Yahya di Muktamar NU

15 Desember 2021 13:35 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cak Imin keluar dari Gedung KPU usai ikut mendaftarkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cak Imin keluar dari Gedung KPU usai ikut mendaftarkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) akan mengelar Muktamar ke-34 pada akhir Desember mendatang. Salah satu agenda penting Muktamar adalah pemilihan Ketum NU baru, dengan dua calon kuat petahana Said Aqil Siradj dan Yahya Cholil Staquf.
ADVERTISEMENT
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengeklaim pihaknya tak mendukung satu dari dua calon kuat tersebut. Ia pun telah mengimbau kader PKB untuk mendukung Kiai Said maupun Gus Yahya.
Said Aqil Siroj, Ketua Umum PBNU. Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan
"Kita sudah instruksikan kepada seluruh kader-kader untuk mendukung dua-duanya," kata Cak Imin di Gedung DPR, Senayan, Rabu (15/12).
Muktamar Ke-34 NU akan digelar di Lampung pada 23-25 Desember 2021 dengan mengangkat tema "Satu Abad NU: Kemandirian dalam Berkhidmat untuk Peradaban Dunia".
Katib Aam PBNU Yahya Cholil Staquf. Foto: Wahyu Putro A/ANTARA FOTO
Panitia telah menyiapkan empat lokasi utama perhelatan Muktamar NU, yakni di Pondok Pesantren Darussa'adah, Gunungsugih, Lampung Tengah; UIN Raden Intan; Universitas Malahayati; dan Universitas Lampung (Unila) di Bandar Lampung.
Ketua Panitia Pelaksana Muktamar Ke-34 NU, Muhammad Imam Aziz, mengimbau warga NU agar tidak datang langsung ke Lampung. Panitia telah menyediakan live streaming agar warga NU tetap bisa menyaksikan perhelatan Muktamar ini.
ADVERTISEMENT