Canda Prabowo Bicara Utang Usai Pemilu: Pak Sandi Senyum Ada Kecutnya

6 Februari 2020 11:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua umum Gerindra Prabowo Subianto (kiri) menghadiri HUT Partai Gerindra ke-12 di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta Selatan.  Foto: Raga Imam/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua umum Gerindra Prabowo Subianto (kiri) menghadiri HUT Partai Gerindra ke-12 di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta Selatan. Foto: Raga Imam/kumparan
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sempat berkelakar saat pidato di perayaan HUT ke-12 Partai Gerindra. Ia menyinggung kondisi partainya usai kekalahan di Pemilu 2019.
ADVERTISEMENT
Awalnya, Prabowo menyebut ulang tahun kali ini dirayakan secara sederhana. Sebab, katanya, tak punya banyak biaya.
"Saya lihat saudara-saudara dan kita adakan ini mendadak secara singkat dan sederhana. Karena kita tahu negara dalam keadaan banyak masalah. Kita juga enggak mau gembar-gembor karena enggak ada biaya," kata Prabowo di DPP Partai Gerindra, Jalan Harsono RM, Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (6/2).
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberikan sambutan pada acara HUT ke-12 Partai Gerindra di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, Kamis (6/2). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Sambil tertawa, ia menyinggung soal adanya utang yang ditanggung Gerindra setelah pemilu berakhir. Prabowo juga menyapa wakilnya, Sandiaga Uno dan Hasyim Djojohadikusumo sebagai donatur terbesar di Pemilu.
"Karena habis pemilu habis-habisan, hahaha. Kalian senyum-senyum utang kalian belum pada bayar. Pak Sandi juga senyum ada kecut-kecutnya, Pak Hasyim juga," kelakar Prabowo.
ADVERTISEMENT
"Orang Indonesia itu dalam keadaan stres itu tetap bisa senyum," sambungnya.
Namun, di balik itu, Prabowo juga memuji kerja keras kadernya. Mengangkat Partai Gerindra dari yang tidak diperhitungkan menjadi partai dengan raihan suara terbanyak kedua di 2019.
"Intinya saya ucapkan selamat hari ulang tahun kita ke 12. Kita menjadi partai dari tidak diperhitungkan menjadi partai yang semakin matang dan solid," tutupnya.