Cerita Polisi Sumut Tolong Pesepeda Jatuh, Ternyata Eks Kapolda Irjen Martuani

24 Agustus 2021 15:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Briptu Muhammad Lutfi Siregar (23) saat menerima reward dari Kapolresta Deli Serdang Yemi Mandagi. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Briptu Muhammad Lutfi Siregar (23) saat menerima reward dari Kapolresta Deli Serdang Yemi Mandagi. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Pada Senin (23/8) jadi hari spesial bagi personel Sabhara Polresta Deli Serdang, Briptu Muhammad Lutfi Siregar (23). Dia menerima penghargaan sebagai polisi penolong masyarakat dari atasannya.
ADVERTISEMENT
Penghargaan diserahkan, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Yemi Mandagi. Penghargaan itu didapat Lutfi karena menyelamatkan pesepeda yang jatuh di Jalan Arteri jalan besar menuju Bandara Kualanamu, Kamis (12/8).
Saat itu sekitar pukul 08.25 WIB, Lutfi, pulang piket malam dengan mengendarai mobil. Tiba di lokasi kejadian, dia melihat seorang pria terjatuh dari sepeda. Lutfi langsung berniat menolongnya.
"Saya langsung melakukan pertolongan, saya melihat keadaan pergelangan tangan sebelah kiri bapak tersebut patah, saat menolong tersebut," ujar Lutfi,Selasa (24/8).
Briptu Muhammad Lutfi Siregar (23) saat menerima reward dari Kapolresta Deli Serdang Yemi Mandagi. Foto: Dok. Istimewa
Setelah memperhatikan dengan saksama dia baru sadar bahwa, yang dibantunya adalah mantan Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin.
"Tiba tiba saya menyadari bahwa yang saya tolong tersebut adalah seorang jenderal purnawirawan , mantan Kapolda Sumut Irjen Pol (Purnawirawan) Drs.Martuani Sormin Siregar. Selanjutnya saya membawa beliau ke dalam mobil saya dan berikut sepedanya lalu saya antarkan ke RS Bhayangkara Polda Sumut untuk penanganan medis selanjutnya,"ujar Lutfi.
ADVERTISEMENT
Mengapresiasi anak buahnya, Kapolresta Deli Serdang Yemi Mandagi meminta para personel lainnya meniru keteladanan Lutfi.
"Ini contoh dan teladan yang sangat baik untuk jati diri seorang Polri, menolong orang dengan hati yang ikhlas dan tulus, seperti yang dilakukan Briptu Muhammad Lutfi Siregar, tanpa disadarinya bahwa yang di tolong tersebut adalah seorang Jenderal Polisi,"ujar Yemi
Atas sikapnya kata Yemi, Lutfi juga mendapat promosi jabatan untuk bertugas di Sat Reskrim Polresta Deli Serdang.