Dandim 0504: Baliho Habib Rizieq di Jaksel Sudah Diturunkan Warga

23 November 2020 21:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Baliho Habib Rizieq di Tangerang dicopot petugas. Foto: Dok istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Baliho Habib Rizieq di Tangerang dicopot petugas. Foto: Dok istimewa
ADVERTISEMENT
Anggota TNI dan Satpol PP di sejumlah daerah terus melakukan penertiban terhadap baliho dan spanduk liar bergambar Imam Besar FPI, Mohammad Rizieq Syihab, atau Habib Rizieq.
ADVERTISEMENT
Dandim 0504 Jakarta Selatan, Kolonel Inf Ucu Yustiana, mengatakan, jalan protokol di wilayahnya dipastikan sudah bersih dari baliho tersebut.
"Di jalan-jalan protokol diyakinkan sudah bersih. Kalau yang sampai ke jalan di dalam saya belum tahu. Ya, paling kalau ada laporan dari warga kita lempar ke Satpol PP, nanti sama-sama tiga pilar (TNI, Polri, Pemkot)" kata Ucu kepada wartawan di Tebet, Jakarta Selatan, Senin (23/11).
Satpol PP Copot Baliho Milik Habib Rizieq Shihab di Makassar. Foto: Dok. Istimewa
Ucu menuturkan, di Jakarta Selatan, baliho itu tidak hanya diturunkan oleh aparat. Tapi ada juga dari kesadaran masyarakat baik umum maupun simpatisan kelompok tertentu.
"Kebanyakan, sih, di Selatan itu diturunkan sendiri oleh warga. Ya, kita imbau agar mereka mau menurunkan," ucap Ucu.
Ucu mengaku, dalam proses penertiban, ada masyarakat yang menolak jika spanduknya diturunkan aparat. Namun pada akhirnya, mereka mau menerima setelah diberikan penjelasan.
ADVERTISEMENT
"Paling mereka ngomongnya ini tidak melanggar hukum, sah-sah saja masang baliho di mana-mana. Tapi itu kan sudah menyalahi aturan," tutur dia.
***
Saksikan video menarik di bawah ini.