Data PPKM Jawa-Bali Selama 2 Pekan: 10 Kabupaten/Kota Naik Level

30 November 2021 20:05 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kendaraan bermotor terlihat memadati jalan di Jakarta, saat PPKM level 1, Selasa (16/11). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kendaraan bermotor terlihat memadati jalan di Jakarta, saat PPKM level 1, Selasa (16/11). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemerintah kembali memperpanjang PPKM Level di wilayah Jawa-Bali. Aturan soal PPKM tercatat dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) No.63 Tahun 2021. PPKM tersebut berlaku untuk 128 kabupaten/kota selama dua pekan ke depan.
ADVERTISEMENT
Perpanjangan kabupaten membuat sejumlah daerah berganti level. Hal ini berkaitan dengan program vaksinasi serta perubahan jumlah kasus positif di tiap wilayah.
Mayoritas daerah di Jawa-Bali mendapat status tetap. Dari total 128 kabupaten/kota, sebanyak 87 di antaranya tidak mengalami perubahan status PPKM.
Kali ini ada 10 kabupaten/kota yang naik level dari level 1 ke level 2. Wilayah tersebut berasal dari Provinsi Banten, DKI Jakarta, serta Jawa Barat.
Sebelumnya, Inmendagri No.60 mencatat nihil wilayah yang naik level. Sebagian besar berstatus tetap dan sisanya turun.
Dalam Inmendagri No.63 kali ini, terdapat 31 daerah yang menunjukkan perkembangan yang lebih baik. Kabupaten/kota ini mengalami turun level dari level 3 ke level 2, dan dari level 2 ke level 1. Beberapa di antaranya adalah Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Bandung, dan Kota Salatiga.
ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah data perkembangan status PPKM Jawa-Bali pekan ini:

31 Wilayah dengan Status PPKM Turun

10 Wilayah dengan Status PPKM Naik