Dibacok Tiga Kali, Korban Pembegalan di Bekasi Selamat

11 Oktober 2021 15:24 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi penusukan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penusukan. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Kasus pembegalan masih marak terjadi. Baru-baru ini seorang pria berinisial FS jadi korban begal oleh 5 orang.
ADVERTISEMENT
Peristiwa itu terjadi pada 26 September 2021. FS saat itu sedang berada di wilayah Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi.
Kondisi saat itu tengah sepi, sehingga FS jadi sasaran empuk para pelaku. Dengan menenteng celurit, pelaku mendatangi korban.
Ilustrasi Begal dan Rampok Foto: Muhammad Faisal Nu'man
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan saat itu korban diminta untuk menyerahkan barang bawaannya. Namun korban melawan, hingga akhirnya pelaku membacok FS.
"Jadi korban pada saat itu kena tiga bacokan di punggung, lengan kanan, dan pundak kiri. Dibawa ke rumah sakit dan korban selamat," kata Yusri saat konferensi pers, Senin (11/10).
Meski mengalami luka bacok yang banyak, korban berhasil selamat usai dilarikan ke rumah sakit. Sementara sepeda motornya raib digondol para pelaku.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus memberikan keterangan pers atas gelar perkara kasus kerumunan acara di Petamburan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (10/12). Foto: Rachman/ANTARA FOTO
Kasus ini dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh orang tua korban. Yusri mengatakan para pelaku berhasil ditangkap oleh jajaran Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
"Kita amankan 5 tersangka bersama barang bukti termasuk kendaraan korban dan tersangka," kata Yusri.
Adapun para tersangka ialah MH yang membacok punggung korban, lalu MS yang membacok lengan dan pundak kiri korban. Selain itu juga MA dan AM sebagai pengendara motor yang membonceng MH serta MS. Sedangkan yang terakhir adalah C yang menyiapkan celurit untuk aksi kriminal itu.
"(Tersangka) kita ancam dengan Pasal 365 KUHP dengan ancaman 9 tahun penjara," kata Yusri.
===
Ikuti survei kumparan dan menangi e-voucher senilai total Rp3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveinews
ADVERTISEMENT