Dinkes DKI: Pandemi Corona di Jakarta Terkendali, Tetap Patuh Prokes

20 September 2021 18:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti. Foto: Dok. Pemprov DKI Jakarta
zoom-in-whitePerbesar
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti. Foto: Dok. Pemprov DKI Jakarta
ADVERTISEMENT
Pandemi corona di Jakarta semakin membaik. Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) DKI Jakarta Widyastuti bahkan menyebut kalau situasi pandemi di ibu kota saat ini telah terkendali.
ADVERTISEMENT
"Seperti sudah dilihat atau dibaca atau diamati oleh teman-teman sekalian bahwa alhamdulillah kondisi terkendali," kata Widyastuti kepada wartawan, Senin (20/9).
Meski begitu, ia mengingatkan agar masyarakat tetap patuh menerapkan protokol kesehatan. Selain itu juga mengimbau agar warga yang belum vaksin untuk segera mengikuti vaksinasi.
"Kita semua tentu tetap menjaga protokol kesehatan, dan yang belum divaksin sekali lagi kita imbau, saat ini sudah tersedia berbagai jenis vaksin yang bisa dilakukan oleh masyarakat sesuai dengan kondisi Kesehatannya yang lebih aman dan bisa diterima dengan segala kondisi yang ada di masyarakat," kata Widyastuti.
Kondisi Rumah Sakit di Jakarta sudah mulai kosong. Foto: Dok. Anies Baswedan

Corona Jakarta Hari Ini

Dalam data yang dirilis di situ corona.jakarta.go.id jumlah kasus positif corona per Senin (20/9) bertambah 91 orang dengan jumlah kumulatif sebanyak 856.252 orang.
ADVERTISEMENT
Sementara pasien yang sembuh bertambah 409 orang dengan jumlah kumulatif sebanyak 840.212 orang. Sedangkan yang meninggal dunia bertambah 3 orang dengan jumlah kumulatif 13.482.
Saat ini kasus corona aktif di Jakarta ada 2.558 orang. Angka tersebut lebih rendah 321 dibanding kemarin.
Dari jumlah tersebut 1.694 orang menjalani isolasi mandiri. Sementara 864 lainnya dirawat.