Dites Swab Positif, 17 Pegawai LAN Negatif Corona Setelah Dites Ulang di RSPAD

25 Juli 2020 14:38 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi corona. Foto: Maulana Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi corona. Foto: Maulana Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Lembaga Administrasi Negara atau LAN memastikan 17 pegawainya negatif corona. Kabar ini meluruskan informasi yang sempat beredar yang menyebut ada 17 pegawai LAN yang positif COVID-19.
ADVERTISEMENT
Kepala Biro Hukum dan Humas LAN, Tri Atmojo Sejati mengatakan, mereka dinyatakan negatif usai menjalani tes swab corona di RSPAD Gatot Soebroto.
"LAN melakukan tes swab di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta, sebagai salah satu RS rujukan nasional, yang hasilnya secara resmi tertulis dan telah kami terima hari ini. Semua dinyatakan negatif COVID-19, termasuk Kepala LAN, Dr. Adi Suryanto, M.Si.," kata Tri dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (25/7).
Suasana depan RSPAD Gatot Soebroto Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Ia mengakui bahwa sebelumnya 17 pegawai LAN itu sempat dinyatakan positif dari hasil tes swab pada Selasa (21/7). Saat itu, salah satu yang dinyatakan positif ialah Kepala LAN, Adi Suryanto.
Namun, ia tidak menjelaskan dites swab di mana sebelumnya 17 pegawai LAN itu. Ia hanya menyebut bahwa hasil tes swab di RSPAD menunjukkan 17 orang itu negatif corona.
ADVERTISEMENT
Selain tes swab, mereka juga menjalani pengecekan darah di laboratorium oleh Prodia. Hasil tes darah seluruhnya secara umum dinyatakan baik. Pemeriksaan serologi COVID metode ECLIA juga menunjukkan 17 orang Pegawai LAN itu non reaktif.
"Atas dasar itu, LAN memastikan tidak ada klaster corona baru dan tidak ada lockdown di LAN!" tegasnya.
Tri memastikan LAN terus menerapkan protokol kesehatan secara ketat di semua kantor LAN. Para pegawai juga diminta tetap tenang dan menjaga kewaspadaan.
Tri Atmojo Sejati (Kepala Biro Hukum dan Humas LAN). Foto: Dok. LAN
"Semua Pegawai LAN diminta tetap tenang dan menjaga kewaspadaan. Laksanakan disiplin ketat protokol kesehatan, hindari aktifitas di kerumunan, makan makanan sehat, serta berolah raga secara rutin. Penerapan sistem piket, pembagian kerja berdasarkan shift , work from office (WFO) dan work from home (WFH), tetap berjalan," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) Adi Suryanto sebelumnya dikabarkan positif corona. Namun, berdasarkan hasil tes swab terakhir di RSPAD Gatot Subroto, Adi sudah dinyatakan negatif COVID-19.
Kepala LAN saat memberikam sambutan dalam acara "Launching Pelatihan Pro Hijau" secara live streaming (23/7). Foto: Dok. LAN
"Kepala LAN yang semula positif, setelah tes ulang di RSPAD dinyatakan negatif," ujar Menteri PANRB Tjahjo Kumolo dalam keterangannya, Jumat (24/7).
LAN merupakan lembaga pemerintah non kementerian yang dikoordinasikan di bawah KemenPANRB. Kabar ini sekaligus meluruskan informasi yang beredar ada 17 pegawai LAN, termasuk Kepala LAN, yang positif COVID-19. Dalam pesan berantai yang beredar itu juga menyebut seluruh pegawai LAN bekerja dari rumah (work from home) terhitung mulai 22-29 Juli 2020.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)