Donald Trump.

Donald Trump Diminta Kembali Nyapres pada 2024

10 November 2020 14:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Donald Trump. Foto: CARLOS BARRIA/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Donald Trump. Foto: CARLOS BARRIA/REUTERS
ADVERTISEMENT
Senator Partai Republik Lindsey Grhama meminta Presiden Amerika Serikat Donald Trump terus berjuang. Trump saat ini mengajukan gugatan hasil pemilu yang dimenangi Joe Biden.
ADVERTISEMENT
Graham mengatakan, meski Trump harus terus berjuang hasilnya bisa saja tidak sesuai harapan bahkan menyakitkan. Oleh sebab itu, Trump harus mempertimbangkan untuk kembali maju pada pemilu empat tahun mendatang.
“Saya mendorong Presiden Trump, bila dia gagal kita tidak boleh keluar, jangan biarkan gerakan ini mati. Pertimbangkan untuk kembali maju pada 2024,” ucap Graham seperti dikutip dari AFP.
“Buat suatu platform yang bisa membuat gerakan ini tetap hidup,” sambung dia.
Dalam UU yang berlaku di AS, memungkinkan Trump -- yang sekarang berusia 74 tahun -- kembali mencalonkan diri pada Pemilu 2024. Usia tak menjadi penghalang.
AS hanya melarang seorang presiden untuk mencalonkan diri jadi presiden ketika sudah dua kali menjabat.
Grover Cleveland merupakan Presiden AS yang tidak memerintah dalam dua periode berturut-turut. Cleveland pertama kali berkuasa pada 1885-1889. Lalu periode kedua pemerintahannya berlangsung pada 1893 sampai 1897.
ADVERTISEMENT
Bila Trump ingin kembali bertarung pada Pemilu AS 2024, usianya sudah 78 tahun atau hanya setahun lebih tua dari usia Joe Biden saat ini.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten