Donald Trump ke Pendukungnya yang Rusuh di Capitol: We Love You

7 Januari 2021 9:55 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyampaikan pidato di Ruang Timur Gedung Putih di Washington, Amerika Serikat, Rabu (4/11).  Foto: Carlos Barria/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyampaikan pidato di Ruang Timur Gedung Putih di Washington, Amerika Serikat, Rabu (4/11). Foto: Carlos Barria/REUTERS
ADVERTISEMENT
Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyemangati massa pendukungnya yang menyerbu gedung Kongres atau US Capitol pada Rabu (6/1/2021).
ADVERTISEMENT
Trump sempat menyerukan agar pendukungnya kembali ke rumah dan bertindak damai. Meski demikian Trump juga berkata bahwa pemilu curang dan kemenangannya dicuri.
Trump bahkan mengirim pesan kepada pendukungnya dengan berkata: "we love you."
Petugas polisi Capitol A.S. mengambil posisi saat pengunjuk rasa memasuki gedung Capitol. Foto: Kevin Dietsch/Pool via Reuters
Perkataan Trump tersebut disampaikan lewat twitter. Kini Twitter menangguhkan akun Trump karena kontennya mengandung "ancaman kebebasan" dan melanggar kebijakan Twitter.
Penyerbuan ribuan orang ke gedung Kongres AS bertujuan untuk membatalkan pengesahan Joe Biden jadi pemenang pemilu.
Pendukung Presiden AS Donald Trump berdemonstrasi di lantai dua Gedung Kongres AS dekat pintu masuk Senat di Washington, AS. Foto: Mike Theiler/Reuters
Massa yang menyerbu gedung Kongres merusak beberapa bagian gedung. Kini massa sudah meninggalkan Capitol.
Namun, insiden tersebut menyebabkan satu orang tewas. Pihak kepolisian Washington DC sedang menginvestigasi kejadian itu.
Saat ini, Kongres dan Senat telah melanjutkan pembahasan pengesahan kemenangan Biden.
ADVERTISEMENT