Donald Trump Terima Nominasi Calon Presiden dari Partai Republik

25 Agustus 2020 10:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Amerika Serikat Donald Trump berbicara melalui video selama siaran Konvensi Nasional Partai Republik 2020 secara virtual di Washington, Amerika Serikat. Foto: Republican National Convention/via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Amerika Serikat Donald Trump berbicara melalui video selama siaran Konvensi Nasional Partai Republik 2020 secara virtual di Washington, Amerika Serikat. Foto: Republican National Convention/via REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Amerika Serikat Donald Trump menerima nominasi capres Partai Republik.
ADVERTISEMENT
Dia menerima nominasi itu di Konvensi Nasional Partai Republik di Charlotte, North Carolina, pada Senin (24/8) waktu setempat. Dengan pemberian nominasi itu, maka Trump resmi bakal melawan jagoan Partai Demokrat Joe Biden pada pemilu AS 3 November 2020 mendatang.
Saat menyampaikan pidato usai menerima nominasi, Trump langsung menggunakan kesempatan itu untuk menyerang Partai Demokrat.
Mantan Duta Besar AS untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa Nikki Haley menunggu untuk memulai pidatonya di Konvensi Nasional Partai Republik 2020 di Mellon Auditorium, Washington,AS. Foto: Kevin Lamarque/ REUTERS
Sejak membuka pidato, Trump meminta kader dan pendukung Partai Republik waspada atas tindakan culas Partai Demokrat yang ingin memperluas pemungutan suara lewat surat.
Demokrat menilai, penggunaan surat saat pemilu diperlukan untuk melindungi pemegang hak suara dari risiko tertular COVID-19 di TPS. Saat ini Amerika Serikat adalah negara paling terdampak virus corona di seluruh dunia.
Usulan Partai Demokrat tersebut ditentang keras Partai Republik. Trump menuduh, usulan tersebut digunakan Partai Demokrat untuk mencurangi pemilu AS.
ADVERTISEMENT
"Mereka mencoba mencuri pemilu ini," ucap Trump seperti dikutip dari AFP.
"Itu menjadi cara satu-satunya mereka untuk mengambil pemilu ini dari kami, jika ini menjadi pemilu curang," sambung dia.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump berbicara melalui video selama siaran Konvensi Nasional Partai Republik 2020 secara virtual di Washington, Amerika Serikat. Foto: Republican National Convention/via REUTERS
Jelang pemilu AS, Trump harus bekerja keras untuk mempertahankan kekuasaannya. Sebab, Joe Biden unggul di beberapa jajak pendapat.
Menurunnya kepercayaan terhadap Trump dan pemerintahannya terkait penanganan mereka terhadap virus corona dan kemerosotan ekonomi.