news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

DPO Teroris Saiful Basri Ditangkap di Pasar Minggu, Jakarta Selatan

15 April 2021 12:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi teroris. Foto: Indra Fauzi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi teroris. Foto: Indra Fauzi/kumparan
ADVERTISEMENT
Polsek Pasar Minggu menangkap seorang DPO teroris bernama Saiful Basri di Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Saiful merupakan salah dari 6 DPO yang diburu Densus 88.
ADVERTISEMENT
“Benar (ditangkap),” kata Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan kepada kumparan, Kamis (15/4).
Dari informasi yang dihimpun kumparan, Saiful merupakan salah pembuat bom yang masuk dalam kelompok yang ditangkap di Condet, Jakarta Timur, dan Bekasi Jawa Barat beberapa waktu lalu.
Saiful Basri, teroris DPO Densus 88 terkait pembuatan bom di Jakarta. Foto: Polri
Atas penangkapan ini, dari 6 DPO teroris 3 di antaranya telah ditangkap Densus 88. Dua penangkapan awal yakni berinisial NF dan W.
Sebelumnya diberitakan, 6 warga Jakarta Selatan masuk dalam DPO karena terlibat dalam pembuatan bom di Jakarta. Inisial 4 DPO yang belum ditangkap yakni ARH, YI, S, dan SA.