Dulu Pro Jokowi, Kini Billy Beras Dorong Anies Capres 2024

26 April 2021 10:44 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anies Baswedan dan Billy Haryanto di Posko Pemenangan, Sragen. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Anies Baswedan dan Billy Haryanto di Posko Pemenangan, Sragen. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ingat Billy Haryanto? pengusaha beras yang dulu mendukung Jokowi di Pilpres 2014 dan 2019. Ternyata, kini Billy mendukung Anies Baswedan menjadi capres di 2024.
ADVERTISEMENT
Hal ini terungkap dari sebuah foto Billy dan Anies di sebuah joglo. Dalam foto tersebut, ada sebuah spanduk bertuliskan: Joglo Kemenangan Anies, Capres 2024. Muda Mudi Solo Raya siap dukung.
Pria yang seringkali disebut Billy Beras ini membenarkan ada pertemuan dengan Anies. Pertemuan digelar pada Sabtu (24/4) lalu di Sragen. Billy pun mengakui ia mendukung Anies di 2024.
Kepada kumparan, Billy menceritakan, Anies mampir untuk mengunjunginya di sela kunjungan ke Ngawi. Untuk menyambut Anies, ia mempersiapkan joglo pemenangan Anies di 2024.
"Dia ke Ngawi soal MoU beras untuk PT Food Station, pengin mampir ke tempat saya. Langsung malam itu saya punya gagasan joglo. Saya kasih untuk pemenangan Anies. Dia juga spontan mampir tempat saya," ujar Billy, Senin (26/4).
ADVERTISEMENT
"Itulah kelebihan Anies sepertinya mirip gaya-gaya Jokowi," lanjut Billy.
Wakil Ketua Umum Persatuan Pengusaha Penggilingan Padi dan Beras (Perpadi) Jakarta ini kemudian menjelaskan mengapa mendukung Anies padahal dulu mendukung Jokowi.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau langsung lokasi kebakaran di Kelurahan Keagungan, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, Senin (19/4). Foto: Pemprov DKI Jakarta
"Jokowi sudah tidak bisa nyalon lagi. Saya pendukung Jokowi sampai sekarang. 2024 mudah-mudahan Anies dapat tiket, pasti saya akan dukung," kata Billy.
Alasan lain, Billy menilai Anies berhasil memperbaiki Pasar Induk Cipinang.
"Dia sudah betulin Pasar Induk Cipinang yang notabene tempat saya dan teman-teman pedagang beras. Sudah 15 tahun lebih pasar baru dibetulin waktu Anies jadi gubernur sekarang. Teman-teman pedagang berasa pasti juga dukung Anies," tutur dia.
Billy menyebut dukungan pedagang beras bakal signifikan untuk Anies. Selain jumlahnya yang banyak dan kompak, Anies pasti juga akan didukung oleh petani.
ADVERTISEMENT
"Kalau di beras itu kompak, sampai ke petani-petaninya. Sudah terbukti zaman Jokowi," ujarnya.
Lebih lanjut, soal joglo pemenangan Anies tersebut, bos beras Pasar Induk Cipinang ini menyebut joglo punya kisah tersendiri. Joglo itu sering digunakan untuk acara-acara politik. Dan tak jarang mereka yang dapat dukungan di joglo tersebut meraih kemenangan.
"Contohnya pemilihan Bupati Sragen, alhamdulillah ya menang juga. Sekarang Anies harus naik kelas dari gubernur ke Presiden. Toh juga bisa kendalikan COVID," ujar Billy.
Billy mengatakan, yang terpenting saat ini adalah Anies mendapatkan tiket agar bisa mencalonkan diri menjadi capres 2024.