Eks Kandidat Presiden AS, Herman Cain, Meninggal Dunia Akibat COVID-19

31 Juli 2020 3:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Politikus dan pebisnis, Hermain Cain. Foto: Phelan Ebenehack/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Politikus dan pebisnis, Hermain Cain. Foto: Phelan Ebenehack/REUTERS
ADVERTISEMENT
Mantan kandidat Presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Herman Cain, tutup usia, Jumat (31/7). Herman yang mendukung gagasan untuk tidak mengenakan masker selama pandemi corona itu justru meninggal setelah dinyatakan positif COVID-19.
ADVERTISEMENT
Dilansir Reuters, Cain baru mengetahui jika ia terkena corona pada 29 Juni lalu, atau tepat setelah ia mengikuti rapat bersama Presiden AS Donald Trump di Tulsa, Oklahoma. Di acara itu, Cain diketahui tidak mengenakan masker.
Setelah dinyatakan positif corona, Cain lalu dirawat di rumah sakit daerah di Atlanta. Namun, setelah dirawat beberapa hari, ia meninggal dunia.
"Kami patah hati, dan dunia bersedih, Herman Cain pergi bersama Tuhan," kata pernyataan di situs webnya seperti dikutip dari Reuters, Jumat (31/7).
Pada 2 Juli lalu, Cain masih mengunggah dukungannya untuk tidak mengenakan masker di hari perayaan kemerdekaan Amerika Serikat tanggal 4 Juli di Mount Rushmore, South Dakota. Di acara itu, Trump juga hadir.
Politikus dan pebisnis, Hermain Cain. Foto: CHRIS KEANE/REUTERS
"Masker tidak akan diwajibkan untuk acara yang akan dihadiri oleh Presiden Trump. Masyarakat sudah muak dengan aturan itu!" kata Cain dalam akun twitter pribadinya.
ADVERTISEMENT
Rasa duka pun disampaikan sejumlah pihak ke akun twitter pribadi milik Cain. Selama kampanye presiden 2016, ia menjadi pendukung besar Trump.
Cain yang menyebut dirinya seorang pria ABC - "American Black Conservative" - ​​baru saja memulai acara baru di Newsmax TV. Ia juga berharap bisa berperan dalam kampanye pemilihan presiden tahun 2020 ini.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)