Fachrul Razi Soal Polemik Jabatan Menag: Tak Mungkin Ada Penolakan

24 Oktober 2019 13:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Agama Fachrul Razi di Istana Merdeka, Jakarta.  Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Agama Fachrul Razi di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
ADVERTISEMENT
Sejumlah kiai Nahdlatul Ulama (NU) menyayangkan jabatan Menteri Agama tak diberikan ke kader mereka, melainkan ke purnawirawan TNI Fachrul Razi. Namun, Fachrul membantah hal tersebut. Menurutnya, tidak ada kiai yang menolak dirinya menjadi Menag.
ADVERTISEMENT
"Jangan bilang penolakan, terlalu mendramatisir. Enggak ada ceritanya penolakan. Dengan senang hati semua kiai-kiai itu, sahabat saya, dan misinya sama, bagaimana membangun bangsa yang lebih baik, membangun umat yang baik," kata Fachrul di Kompleks Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (24/10).
"Jadi enggak mungkin ada penolakan, lah," tegasnya sambil tersenyum.
Menteri Agama Fachrul Razi di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Namun, untuk menyamakan persepsi, pria berpangkat Jenderal itu akan bertemu dengan tokoh-tokoh agama. Khususnya, yang berasal dari NU dan Muhammadiyah.
"Pasti ke PBNU dan Muhammadiyah. Itu kan sahabat semua, sama-sama punya misi yang sama, bagaimana membangun umat, bagaimana membangun bangsa," jelas Fachrul.
Salah satu kiai yang menyayangkan dipilihnya Fachrul menjadi Menag adalah Ketua PBNU Robikin Emhas. Menurut Robikin, keluhan tersebut juga dilontarkan beberapa kiai sepuh di internal NU.
ADVERTISEMENT
"Banyak kiai dari berbagai daerah yang menyatakan kekecewaannya dengan nada protes (soal Menteri Agama)," kata Robikin, Rabu (23/11).
"Para kiai paham Kemenag harus berada di garda depan dalam mengatasi radikalisme berbasis agama. Namun para kiai tak habis mengerti terhadap pilihan yang ada," pungkas Robikin.
Sebelum menjabat sebagai Menag, Fachrul pernah menjabat sebagai Wakil Panglima TNI. Selama Pilpres 2019, ia menjabat sebagai Ketua Tim Bravo 5 yang merupakan relawan purnawirawan TNI untuk Jokowi.
Ketika memperkenalkan Fachrul ke publik, Jokowi mengungkapkan sejumlah tugas yang akan dikerjakan oleh Fachrul selama menjabat sebagai Menteri Agama. Salah satunya adalah soal radikalisme.
"Ini urusan yang berkaitan dengan radikalisme, ekonomi umat, industri halal, dan terutama haji berada di bawah beliau," kata Jokowi di Kompleks Istana Kenegaraan, Jakarta.
Infografik Menteri Agama Fachrul Razi. Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
ADVERTISEMENT