Fakta-fakta Kecelakaan Pesawat di Kazakhstan

28 Desember 2019 6:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Personil darurat dan keamanan terlihat di lokasi kecelakaan pesawat dekat Almaty, Kazakhstan, Jumat (27/12). Foto: REUTERS/Pavel Mikheyev
zoom-in-whitePerbesar
Personil darurat dan keamanan terlihat di lokasi kecelakaan pesawat dekat Almaty, Kazakhstan, Jumat (27/12). Foto: REUTERS/Pavel Mikheyev
ADVERTISEMENT
Pesawat berjenis Fokker-100 milik maskapai Bek Air jatuh di Desa Almerek, Kota Almaty, Kazakhstan, pada Jumat (27/12) pagi. Pesawat tersebut mengangkut 98 orang, terdiri dari 93 penumpang dan lima orang kru.
ADVERTISEMENT
BBC melaporkan, pesawat jatuh sesaat setelah tinggal landas dari Bandara Almaty. Pesawat tersebut dalam penerbangan dari Almaty menuju Ibu Kota Nursultan.
Berikut sejumlah fakta dalam kecelakaan pesawat di Kazakhstan:
Tabrak Bangunan
Diberitakan Reuters, setelah terjatuh, pesawat milik Bek Air itu menabrak pagar beton sebelum menghantam bangunan dua lantai. Beruntung, tidak ada orang dalam rumah tersebut.
"Pesawat kehilangan ketinggian saat lepas landas dan menerobos pagar beton" ujar Komite Penerbangan Sipil Kazakhstan.
Petugas keamanan dan pemadam langsung menuju lokasi.
Personil darurat dan keamanan terlihat di lokasi kecelakaan pesawat dekat Almaty, Kazakhstan, Jumat (27/12). Foto: REUTERS/Pavel Mikheyev
12 Orang Tewas
Departemen Kesehatan Kota Almaty menyatakan dalam kecelakaan pesawat tersebut setidaknya 12 orang meninggal dunia. Rinciannya, delapan orang ditemukan tewas di lokasi, dua lainnya meninggal ketika mendapatkan pertolongan pertama, sementara dua korban meninggal di rumah sakit. Salah satu korban tewas adalah kapten pilot pesawat itu.
ADVERTISEMENT
Sementara, Kementerian Kesehatan Kazakhstan mengatakan 53 orang mengalami luka, sembilan di antaranya anak-anak. Sebanyak 10 korban luka dewasa berada dalam kondisi kritis.
Pesawat Terbelah
Personel darurat dan keamanan terlihat di lokasi kecelakaan pesawat dekat Almaty, Kazakhstan, Jumat (27/12). Foto: Emergency Committee of Ministry of Internal Affairs of Kazakhstan/Handout via REUTERS
Dalam foto-foto yang diunggah Reuters, terlihat pesawat terbelah menjadi dua bagian. Satu bagian menabrak rumah yang setengahnya langsung hancur jadi puing. Bagian lainnya teronggok di tanah.
Sampai saat ini belum diketahui penyebab kecelakaan pesawat tersebut. Pihak berwenang masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.
Pesawat Fokker Dilarang Terbang
Komisi penerbangan Kazakhstan mengeluarkan larangan terbang Fokker 100 selama penyelidikan penyebab kecelakaan berlangsung.
"Mereka yang bertanggung jawab akan menghadapi hukuman berat sesuai dengan hukum," kata Presiden Kazakhstan Kassym-Jomart Tokayev melalui Twitter.