Foto: Aktivitas di Kapal Pesiar yang Bersandar karena Penumpang Positif Corona

10 Desember 2020 15:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas mengecek penumpang kapal pesiar Quantum of the Seas Royal Caribbean yang berlabuh di Marina Bay Cruise Centre Singapura. Foto: Edgar Su/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Petugas mengecek penumpang kapal pesiar Quantum of the Seas Royal Caribbean yang berlabuh di Marina Bay Cruise Centre Singapura. Foto: Edgar Su/Reuters
ADVERTISEMENT
Tim medis terlihat sibuk di atas kapal pesiar Royal Caribbean yang berlabuh di Marina Bay Cruise Centre. Kapal pesiar itu terpaksa melakukan karantina lantaran seorang penumpang dinyatakan positif corona.
ADVERTISEMENT
Mengutip Reuters, Singapura telah melakukan uji corona terhadap penumpang perjalanan tersebut. Terdapat sekitar 2.000 penumpang saat itu dan semuanya harus dikarantina di kamar masing-masing.
Industri pelayaran sangat terdampak akibat pandemi virus corona. Beberapa kasus wabah terbesar juga ditemukan di kapal pesiar.
Sebuah ambulans keluar dari kapal pesiar Quantum of the Seas Royal Caribbean yang berlabuh di Marina Bay Cruise Centre Singapura. Foto: Edgar Su/Reuters

Kapal Pesiar Singapura Baru Beroperasi Satu Minggu

Usai mengkonfirmasi adanya penumpang positif corona, Royal Caribbean mengatakan bahwa semua tamu dan kru yang melakukan kontak erat dengannya telah dinyatakan negatif COVID-19.
Cruise to Nowhere Royal Caribbean Cruise dari Singapura dimulai sejak pekan lalu. Ini merupakan pelayaran pertama sejak berhenti beroperasi pada awal pandemi virus corona Maret 2020.
*****
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
ADVERTISEMENT