Foto: Buaya Berkalung Ban Masih Berkeliaran di Sungai Palu

4 Februari 2020 18:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seekor buaya liar yang terjerat ban sepeda motor saat muncul ke permukaan sungai. Foto: ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah
zoom-in-whitePerbesar
Seekor buaya liar yang terjerat ban sepeda motor saat muncul ke permukaan sungai. Foto: ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Buaya liar dengan ban di lehernya kembali muncul di Sungai Palu, Sulawesi Tengah, pada Minggu (2/2). Sudah empat tahun buaya ini berkalung ban.
ADVERTISEMENT
Agar ban itu lepas dari leher buaya, Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tengah bahkan menggelar sayembara penyelamatan. Namun karena sepi peminat, sayembara tersebut ditutup.
Seekor buaya yang terjerat ban bekas sepeda motor muncul di permukaan air di Muara Sungai di Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/7). Foto: ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah
Seekor buaya liar berkalung ban bekas berjemur di Sungai Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (15/1). Foto: ANTARA FOTO/Basri Marzuki
Upaya penyelamatan pernah juga dilakukan oleh Muhammad Panji alias Panji Petualang hingga non-governmental organization (NGO) asal Australia, namun gagal.
Tak putus asa, BKSDA Sulteng kini mengambil langkah strategis dengan menyiapkan tim khusus untuk menangani buaya berkalung ban tersebut. Melepas ban dari leher buaya itu menjadi target utama.
Buaya tersebut sudah sering muncul di Sungai Palu hingga Teluk Palu sejak 2016.
Seekor buaya yang terjerat ban bekas sepeda motor muncul di permukaan air di Muara Sungai di Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/7). Foto: ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah
Seekor buaya liar yang terjerat ban sepeda motor saat muncul ke permukaan sungai di Palu, Sulawesi Tengah. Foto: ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah
Seekor buaya liar yang terjerat ban sepeda motor saat muncul ke permukaan sungai. Foto: ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah