Foto: Dampak Kerusakan Usai Tornado Menyapu Kota di Jerman Barat

21 Mei 2022 7:02 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sekitar 40 orang terluka, 10 di antaranya luka serius, ketika tornado menyapu kota Paderborn di Jerman barat pada Jumat (20/5) waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Angin kencang itu membuat atap-atap terbang, pohon tumbang, dan membuat puing-puing beterbangan. Transportasi kereta api dan jalan raya terganggu di seluruh wilayah.
Ahli meteorologi telah memperingatkan bahwa hujan lebat dan hujan es diperkirakan akan terjadi di Jerman barat dan tengah pada Jumat (20/5), dengan badai yang menghasilkan hembusan angin hingga 130 kph (81 mph).
Cuaca ekstrem itu disebabkan oleh udara panas yang datang dari Afrika bertemu dengan udara yang relatif lebih dingin yang bergerak turun dari Eropa utara, menurut Ahli meteorologi, seperti dilansir Reuters.
Sebuah mobil rusak terlihat setelah diterjang badai di Paderborn, Jerman, Jumat (20/5/2022). Foto: Lino Mirgeler/dpa melalui AP