Foto: Evakuasi Warga di Kota Garis Terdepan Kherson, Ukraina

24 November 2022 10:37 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Otoritas Ukraina mengumumkan pada Sabtu (19/11), bahwa mereka akan mulai menawarkan layanan evakuasi bagi warga kota garis depan Kherson dan sekitarnya, kurang dari dua minggu setelah kota itu direbut kembali oleh pasukan Ukraina.
ADVERTISEMENT
Kherson diduduki oleh pasukan Rusia selama hampir sembilan bulan, di mana kota itu secara resmi dianeksasi oleh Moskow. Menurut penduduk setempat, ketika Rusia mulai mundur, mereka menawarkan untuk membawa penduduk ke wilayah yang dikelola Rusia.
Beberapa dari mereka yang tersisa sekarang mempertimbangkan untuk pergi ke tempat yang lebih aman di wilayah yang dikuasai Ukraina. Kherson tetap tanpa listrik atau air sejak pasukan Rusia pergi. Wilayah itu juga terjebak dalam baku tembak artileri karena posisinya yang strategis di jembatan utama di atas sungai Dnipro.
Warga menunggu untuk naik bus evakuasi, setelah mundurnya militer Rusia dari Kherson, di stasiun bus pusat di Kherson, Ukraina, Rabu (23/11/2022). Foto: Murad Sezer/REUTERS