Foto: Hari Pertama Kebun Binatang Ragunan Dibuka Lagi

20 Juni 2020 16:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pengunjung berinteraksi dengan satwa saat berkunjung di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Pengunjung berinteraksi dengan satwa saat berkunjung di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Taman Margasatwa Ragunan menjadi salah satu lokasi wisata di Jakarta yang kembali beroperasi mulai Sabtu (20/6) ini.
ADVERTISEMENT
Namun, selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi, Kebun Binatang Ragunan memberlakukan pembatasan pengunjung, yakni khusus untuk warga DKI saja.
Setiap warga Jakarta yang berencana mengunjungi TMR harus mendaftarkan diri secara online satu hari sebelumnya atau H-1 kunjungan melalui laman pembelian tiket online.
Pengunjung berinteraksi dengan satwa saat berkunjung di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
Pihak Ragunan juga akan memberlakukan protokol kesehatan di area pintu masuk dengan mengecek suhu tubuh, kemudian melakukan verifikasi pendaftaran dengan KTP atau bukti pendaftaran.
Ragunan juga melakukan pembatasan kriteria pengunjung yang boleh masuk kawasan Kebun Binatang Ragunan. Anak-anak di bawah usia 9 tahun, ibu hamil dan lansia di atas 50 tahun tidak diperbolehkan masuk. Ragunan juga membatasi jumlah pengunjung dengan hanya menerima 1.000 orang per hari.
Pengunjung berinteraksi dengan satwa saat berkunjung di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
Pengunjung berinteraksi dengan satwa saat berkunjung di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
Pengunjung berjalan di kawasan Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
Petugas memberikan makan satwa di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
Warga saat berkunjung di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Sabtu (20/6). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
ADVERTISEMENT
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.