Foto: Italia Pimpin Latihan Militer NATO di Bulgaria

15 Desember 2022 7:38 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Italia pimpin latihan militer NATO di pangkalan pelatihan Novo Selo, Bulgaria, pada Rabu (14/12) waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Kendaraan tempur infanteri Italia mempraktikkan aktivitas pertahanan bersama pasukan dari Albania, Yunani, Makedonia Utara, Montenegro, dan Amerika Serikat.
Italia mengambil alih komando kelompok pertempuran NATO baru yang ditempatkan di Bulgaria pada bulan Oktober, salah satu dari empat yang dibentuk setelah invasi Rusia ke Ukraina.
Sebelum invasi Rusia ke Ukraina, NATO memiliki kelompok pertempuran di Estonia, Latvia, Lituania, dan Polandia. Menyusul invasi, aliansi tersebut mengatur penyebaran baru di Bulgaria dan tetangga Ukraina, Hongaria, Rumania, dan Slovakia.
Tentara kelompok tempur multinasional NATO di Bulgaria mengikuti latihan militer di lapangan militer Novo Selo, Bulgaria. Foto: Stoyan Nenov/REUTERS
***