Foto: Jemaah Haji Lempar Jumrah Hari Ketiga di Jemarat

30 Juni 2023 19:22 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jemaah haji berbondong-bondong berjalan melintasi terowongan Muaisim untuk melempar jumrah hari ketiga menuju Jamarat di Mina, Arab Saudi, Jumat (30/6).
ADVERTISEMENT
Jemaah haji yang melakukan nafar awal sudah harus meninggalkan Mina sebelum matahari terbenam, namun jemaah yang akan mengambil nafar tsani harus menginap satu malam lagi di Mina sampai dengan 13 Zulhijah.
Jemaah haji 2023 dari Indonesia yang mengambil Nafar Awal (meninggalkan Mina tanggal 12 Zulhijah) mulai diberangkatkan menuju Makkah, Jumat (30/6). Mereka akan melanjutkan prosesi tahapan haji berikutnya, Tawaf Ifadah.
Pemberangkatan jemaah dari Mina dilakukan dalam dua waktu. Jadwal pagi berlangsung dari pukul 05.00-09.00 waktu Arab Saudi (WAS) atau 09.00-13.00 WIB. Jadwal berikutnya pada pukul 13.00 sampai 16.00 WAS (17.00-20.00 WIB).
Jemaah haji berjalan melintasi terowongan Muaisim untuk melempar jumrah hari ketiga menuju Jamarat di Mina, Arab Saudi, Jumat (30/6/2023). Foto: Wahyu Putro A/ANTARA FOTO