news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Foto: Jokowi Terima Surat Kepercayaan 7 Dubes Asing, Dengan Protokol Kesehatan

10 Juni 2020 14:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) negara-negara sahabat untuk Republik Indonesia berpose seusai upacara di Istana Merdeka. Foto: ANTARA FOTO/Pool/Akbar Nugroho Gumay
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) negara-negara sahabat untuk Republik Indonesia berpose seusai upacara di Istana Merdeka. Foto: ANTARA FOTO/Pool/Akbar Nugroho Gumay
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo menerima surat kepercayaan dari tujuh duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) dari negara sahabat di ruang kredensial, Istana Merdeka, Jakarta pada Rabu, 10 Juni 2020. Penyerahan surat kepercayaan tersebut digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
ADVERTISEMENT
Penyerahan surat ini juga bisa dibilang sebagai momen resmi agar para duta besar dari sejumlah negara ini bisa bekerja di Indonesia secara sah.
Ada sejumlah rangkaian acara dilakukan mulai dari memasuki kawasan Istana Merdeka yang diiringi dengan penyambutan oleh anggota pasukan pengaman presiden hingga memasuki ruang utama Istana Merdeka secara satu per satu.
Menariknya, selama masa pandemi ini para dubes hingga pegawai Istana tentu saja terpantau menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker hingga tidak melakukan kontak fisik seperti salaman.
Dari data yang diperoleh ada 7 dubes yang menyerahkan surat-surat kepercayaan seperti dari Republik Guatemala, Republik Arab Mesir, Republik Kuba, Republik Islam Mauritania, Republik Federasi Brasil hingga Uni Emirat Arab.
ADVERTISEMENT
Setelah acara penyerahan selesai, mereka kemudian berfoto di depan Istana Merdeka dan kembali bertugas ke kantor masing-masing.
Duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) dari negara sahabat di istana negara. Foto: Dok. BPMI Setpres
Upacara penerimaan surat kepercayaan dari tujuh duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) dari negara sahabat. Foto: Dok. BPMI Setpres
Upacara penerimaan surat kepercayaan dari tujuh duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) dari negara sahabat. Foto: Dok. BPMI Setpres
Presiden Joko Widodo menerima surat kepercayaan dari tujuh duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) dari negara sahabat. Foto: Dok. BPMI Setpres
Upacara penerimaan surat kepercayaan dari tujuh duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) dari negara sahabat. Foto: Dok. BPMI Setpres
Presiden Joko Widodo menerima surat kepercayaan dari tujuh duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) dari negara sahabat. Foto: Dok. BPMI Setpres
Suasana upacara penyerahan surat-surat kepercayaan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) negara sahabat untuk Republik Indonesia di Istana Merdeka. Foto: ANTARA FOTO/Pool/Akbar Nugroho Gumay
Sejumlah Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) negara-negara sahabat untuk Republik Indonesia berpose seusai upacara di Istana Merdeka. Foto: ANTARA FOTO/Pool/Akbar Nugroho Gumay
Presiden Joko Widodo memimpin upacara penyerahan surat-surat kepercayaan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) negara sahabat. Foto: ANTARA FOTO/Pool/Akbar Nugroho Gumay
Presiden Joko Widodo (kanan) menerima surat kepercayaan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) Qatar. Foto: ANTARA FOTO/Pool/Akbar Nugroho Gumay
Presiden Joko Widodo (kanan) memimpin upacara penyerahan surat-surat kepercayaan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) negara sahabat. Foto: ANTARA FOTO/Pool/Akbar Nugroho Gumay
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
----
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.