Foto: Masjid Hagia Sophia Disemprot Disinfektan

27 Juli 2020 16:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas Kota Fatih menggunakan alat pelindung diri (APD) menyemprot disinfektan di bagian dalam Masjid Hagia Sophia, Istanbul, Turki. Foto: Yasin AKGUL /AFP
zoom-in-whitePerbesar
Petugas Kota Fatih menggunakan alat pelindung diri (APD) menyemprot disinfektan di bagian dalam Masjid Hagia Sophia, Istanbul, Turki. Foto: Yasin AKGUL /AFP
ADVERTISEMENT
Sejumlah petugas dengan menggunakan alat pelindung diri (APD) menyemprot cairan disinfektan di Masjid Agung Hagia Sophia, Istanbul, Turki. Penyemprotan dilakukan sebagai bentuk mengantisipasi wabah virus corona.
ADVERTISEMENT
Penyemprotan dilakukan seluruh bagian dalam usai para jemaah melaksanakan salat malam.
Hagia Sophia kembali difungsikan sebagai masjid setelah salah satu pengadilan tinggi Turki mengumumkan bahwa mereka membatalkan status Hagia Sophia sebagai museum pada Jumat (10/7) lalu. Dengan keputusan itu, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menetapkan Hagia Sophia kembali menjadi masjid.
Ribuan umat muslim Turki bersama Erdogan pun melaksanakan salat Jumat Perdana di Masjid Agung Hagia Sophia pada Jumat (24/7) lalu.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona).