Foto: Melawan Kelaparan, Program Pangan Dunia PBB Raih Nobel Perdamaian 2020

10 Oktober 2020 11:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesawat Program Pangan Dunia (WFP) PBB melepaskan karung makanan di dekat kota Nyal, di Sudan Selatan 20 Agustus 2018. Foto: Andreea Campeanu/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pesawat Program Pangan Dunia (WFP) PBB melepaskan karung makanan di dekat kota Nyal, di Sudan Selatan 20 Agustus 2018. Foto: Andreea Campeanu/REUTERS
ADVERTISEMENT
Program Pangan Dunia (WFP) yang bernaung di bawah PBB memenangi Nobel Perdamaian pada Jumat (9/10).
ADVERTISEMENT
Penghargaan yang didapat WFP PBB ini sebagai seruan untuk bertindak bahwa tidak ada yang boleh kelaparan dengan kekayaan di dunia saat ini.
"Ini adalah seruan untuk bertindak untuk tidak membiarkan siapa pun mati karena kelaparan, ini adalah seruan untuk bertindak bahwa kita harus menyelamatkan dan membantu teman-teman kita, saudara kita, saudara perempuan kita di seluruh dunia," ujar Direktur Eksekutif WFP, David Beasley
Dilansir Reuters, Ketua Panitia Penghargaan menyebut WFP sebagai kekuatan pendorong dalam upaya mencegah penggunaan kelaparan sebagai senjata perang dan konflik.
Kotak dan karung makanan dari Program Pangan Dunia (WFP) diturunkan dari helikopter PBB di Pibor, Sudan Selatan 12 Januari 2012. Foto: Isaac Billy/REUTERS
Organisasi yang berbasis di Roma mengatakan telah membantu sekitar 97 juta orang di sekitar 88 negara setiap tahun, tetapi 1 dari 9 orang di seluruh dunia masih belum cukup makan.
ADVERTISEMENT
Terlebih pada kondisi pandemi virus corona seperti saat ini, yang dapat menggandakan kelaparan di seluruh dunia, WFP turut membantu mengkoordinasikan logistik medis selama pandemi.
WFP menjalankan layanan logistik yang telah mengirimkan kargo medis ke lebih dari 120 negara di seluruh pandemi untuk membantu pemerintah dan mitra kesehatan memerangi COVID-19.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.