Foto: Melihat Evakuasi Korban Longsor di Nganjuk

15 Februari 2021 18:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TIM SAR mengevakuasi jenazah korban tanah longsor di Ngetos, Nganjuk, Jawa Timur, Senin (15/2).  Foto: Zabur Karuru/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
TIM SAR mengevakuasi jenazah korban tanah longsor di Ngetos, Nganjuk, Jawa Timur, Senin (15/2). Foto: Zabur Karuru/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Tim SAR gabungan kembali menemukan korban tanah longsor di Desa Ngetos, Nganjuk, Jawa Timur, Senin (15/2). Total 7 warga sudah dievakuasi dalam kondisi meninggal dunia.
ADVERTISEMENT
Petugas SAR gabungan, dibantu dengan alat berat terus berupaya mencari korban yang masih dilaporkan hilang.
Sejumlah petugas berdiri di samping kantong jenazah yang berisi korban tanah longsor yang berhasil dievakuasi di Ngetos, Nganjuk, Jawa Timur, Senin (15/2). Foto: Zabur Karuru/ANTARA FOTO
Longsor di Ngetos terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Nganjuk pada Minggu (14/2) siang hingga malam. Lokasi longsor tersebut juga sebenarnya sudah terjadi patahan dari sisa tanah longsor tahun-tahun sebelumnya.
Akibat tanah longsor itu, ada sekitar 13 unit rumah warga rusak. Sementara sedikitnya 165 orang mengungsi ke SD Negeri Ngetos 3 karena tempat tinggalnya berada di kawasan longsor. Warga yang mengungsi juga mendapatkan pemeriksaan medis.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.