Foto: Melihat Hotel Grand Cempaka dan Bus yang Disiapkan untuk Tenaga Medis

28 Maret 2020 15:56 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan pada bus Transjakarta untuk petugas medis yang menginap di Hotel Grand Cempaka Bisnis, Jakarta, Sabtu (28/3/2020).  Foto: Antara/Galih Pradipta
zoom-in-whitePerbesar
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan pada bus Transjakarta untuk petugas medis yang menginap di Hotel Grand Cempaka Bisnis, Jakarta, Sabtu (28/3/2020). Foto: Antara/Galih Pradipta
ADVERTISEMENT
Pemprov DKI Jakarta terus berupaya memastikan penanganan pasien yang terjangkit virus corona (COVID-19) dapat berjalan baik dan cepat. Mulai dari tempat karantina warga, pelaksanaan rapid test, hingga tempat bagi para tenaga medis disiapkan khusus Pemprov DKI.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Sabtu (28/3/2020), Pemprov DKI sudah menyiapkan Hotel Grand Cempaka di Jakarta Pusat sebagai tempat penginapan tenaga medis yang menangani pasien virus corona.
Petugas menyiapkan bus Transjakarta untuk petugas medis yang menginap di Hotel Grand Cempaka Bisnis, Jakarta, Sabtu (28/3/2020). Foto: Antara/Galih Pradipta
Hotel Grand Cempaka Business yang merupakan milik PT. Jakarta Tourisindo tersebut telah dioperasikan sebagai tempat peristirahatan bagi para tenaga medis sejak Kamis (26/3) lalu. Sementara tenaga medis yang menginap di sana adalah mereka yang bertugas di RSUD Pasar Minggu dan RSUD Tarakan.
Adapun kamar yang siap digunakan di Hotel Grand Cempaka sebanyak 220 kamar, dengan total 414 tempat tidur yang bisa ditempati oleh tenaga medis. Kamar-kamar yang dihuni para tenaga medis ini juga rutin dibersihkan dengan disinfektan. Tak lupa, para tenaga medis ini juga akan disediakan makanan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Pemprov DKI juga menyediakan bus untuk antar-jemput bagi tenaga medis dari tempat kerjanya ke hotel. Sejumlah 15 bus TransJakarta dan 50 bus sekolah dioperasikan khusus untuk mengantar-jemput mereka.
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan pada bus Transjakarta untuk petugas medis yang menginap di Hotel Grand Cempaka Bisnis, Jakarta, Sabtu (28/3/2020). Foto: Antara/Galih Pradipta
Sejumlah tenaga medis memasuki bilik disinfektan sebelum masuk ke Hotel Grand Cempaka Bisnis, Jakarta, Sabtu (28/3/2020). Foto: Antara/Galih Pradipta
Para tenaga medis menaiki bus Transjakarta yang disiapkan oleh Pemprov DKI, Sabtu (28/3/2020). Foto: Antara/Galih Pradipta
Juru masak Hotel Grand Cempaka menyiapkan makanan untuk tenaga medis yang menangani kasus corona di Jakarta. Foto: Dok. Pemprov DKI
Suasana kamar Hotel Grand Cempaka sebagai tempat istirahat bagi tenaga medis yang menangani kasus corona di Jakarta. Foto: Dok. Pemprov DKI
Juru masak Hotel Grand Cempaka menyiapkan makanan untuk tenaga medis yang menangani kasus corona di Jakarta. Foto: Dok. Pemprov DKI
Suasana kamar Hotel Grand Cempaka sebagai tempat istirahat bagi tenaga medis yang menangani kasus corona di Jakarta. Foto: Dok. Pemprov DKI
Gubernur Anies Baswedan mengecek Hotel Grand Cempaka yang jadi penginapan tenaga medis corona. Foto: Facebook/Anies Baswedan
Gubernur Anies Baswedan mengecek Hotel Grand Cempaka yang jadi penginapan tenaga medis corona. Foto: Facebook/Anies Baswedan