Foto: Melihat Milan Fashion Week 2020 dari Layar Digital

16 Juli 2020 6:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Layar iklan Milan Digital Fashion Week, di Milan, Italia, Selasa, (14/7). Foto: Luca Bruno/AP Photo
zoom-in-whitePerbesar
Layar iklan Milan Digital Fashion Week, di Milan, Italia, Selasa, (14/7). Foto: Luca Bruno/AP Photo
ADVERTISEMENT
Milan Fashion Week 2020 digelar dengan konsep berbeda yang diadaptasikan dengan kondisi pandemi virus corona.
ADVERTISEMENT
Pertunjukan fesyen bergengsi ini resmi ditampilkan melalui layar digital di kawasan Katedral Duomo, Milan, Italia, pada Selasa (14/7) kemarin.
Dilansir Reuters, layar yang terletak di tengah para pejalan kaki melintas, menampilkan berbagai video pendek yang apik dari para model sejumlah rumah mode.
Pejalan kaki melewati layar yang menunjukkan model Vivetta saat Milan Digital Fashion Week, di Milan, Italia, Selasa, (14/7). Foto: Luca Bruno/AP Photo
Salah satunya yang digarisbawahi pada pertunjukan ini yaitu Prada, yang menyuguhkan video bertajuk 'The Show That Never Happened'.
Prada menceritakan kisahnya melalui lima bab video oleh seniman internasional, menampilkan sekilas koleksi dengan latar belakang ruang pameran Fondazione Prada di Milan.
"Kami terbiasa melakukan peragaan busana," kata Miuccia Prada dalam catatan yang diemailkan ke wartawan. "Tetapi saat Anda tidak dapat melakukan pertunjukan fisik, Anda harus menciptakan karya lain."
ADVERTISEMENT
Pekan lalu di Paris, keseluruhan koleksi busana dan busana pria juga disajikan di platform video.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.