Foto: Potret Kelahiran Anak Gajah Sumatera di Taman Nasional Gunung Leuser

5 Februari 2021 10:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anak Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) menyusu induknya di Pusat Latihan Satwa khusus Gajah Sumatera, Tangkahan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Kamis (4/2). Foto: Rony Muharrman/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Anak Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) menyusu induknya di Pusat Latihan Satwa khusus Gajah Sumatera, Tangkahan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Kamis (4/2). Foto: Rony Muharrman/Antara Foto
ADVERTISEMENT
Pusat Latihan Satwa khusus Gajah Sumatera, kehadiran anggota baru yakni seekor gajah betina.
ADVERTISEMENT
Menurut Kepala Balai Besar Taman Nasional Gunung Leuser (BBTNGL) Jefry Susyafrianto, Rabu (3/2). Anak gajah dengan tinggi 108 cm dan berat sekitar 69 kg itu lahir dari induk bernama Sari yang berusia 35 tahun pada Senin (1/2) pukul 04.00 WIB. Menurut dia, anak gajah tersebut lahir tanpa bantuan tenaga medis.
Pusat Latihan Satwa khusus Gajah Sumatera terletak di Kawasan Hutan Wisata Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL). Imbas pandemi corona hanya beberapa wisatawan yang terlihat berkunjung ke taman nasional yang terletak di Tangkahan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.
Mahout (pawang) memandu Gajah Sumatera ke sungai untuk dimandikan di Kawasan Hutan Wisata Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) Tangkahan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Kamis (4/2). Foto: Rony Muharrman/Antara Foto

Populasi Gajah Sumatera

Dikutip dari Antara, Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Sumatera Utara berharap agar populasi gajah Sumatera (elephas maximus sumatranus) bisa bertahan, meskipun sudah masuk ke dalam daftar spesies terancam punah.
ADVERTISEMENT
Direktur Eksekutif WALHI Sumut, Doni Latuperisa, menyebutkan pemerintah melalui Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Sumut harus melindungi gajah yang ada di wilayah kerjanya.
******
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.