Gempa 6,5 Magnitudo Guncang Lombok Timur

19 Agustus 2018 11:38 WIB
Ilustrasi Gempa (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Gempa (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Gempa berkekuatan 6,5 magnitudo kembali mengguncang wilayah Lombok Tiimur, Nusa Tenggara Barat. Berdasarkan keterangan dari Kabag Humas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Hari Tirto, gempa terjadi pada pukul 11.10 WIB.
ADVERTISEMENT
"Tidak berpotensi tsunami," jelas Hari dalam keterangannya, Minggu (19/8).
Lokasi pusat gempa berada di 32 km timur laut Lombok Timur. Pusat gempa berada di kedalaman 10 km.
Hingga saat ini belum didapatkan informasi terbaru terkait gempa tersebut.
Sebelumnya, di Lombok Utara terjadi gempa berkekuatan 7,0 magnitudo pada 5 Agustus lalu. Berdasarkan catatan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akibat gempa 7,0 magnitudo tersebut menyebabkan 469 orang meninggal dan 7.773 luka berat.
Korban meninggal terbanyak terdapat di Kabupaten Lombok Utara, disusul Lombok Barat 24 orang, Kota Mataram 6 orang, Lombok Tengah 2 orang dan Kota Denpasar 2 orang.